Selasa, 19 Maret 2024

Bursa Kerja Inklusif di Rembang Ini Beri Kesempatan Khusus Penyandang Difabel

Ali Muntoha
Kamis, 27 Februari 2020 10:51:39
Bupati Rembang Abdul Hafidz saat mengunjungi bursa kerja inklusif. (Humas Pemkab Rembang)
MURIANEWS, Rembang – Bursa kerja yang sering digelar di berbagai daerah selalu menyasar calon pekerja dengan kondisi tubuh normal. Namun beda dengan bursa kerja inklusif yang digelar di Kabupaten Rembang. Bursa kerja yang digelar 26 Februari dan 27 Februari ini memberi kesempatan khusus bagi kalangan penyandang disabilitas. Ada 14 perusahaan yang terlibat dalam bursa kerja ini dan membuka ratusan lowongan pekerjaan. Pada hari pertama digelar bursa kerja Rabu (26/2/20020) di Gedung Haji Rembang kemarin, tercatat ada puluhan penyandang disabilitas yang memanfaatkan kesempatan itu. Pada hari kedua, Kamis (27/2/2020) hari ini bursa kerja yang digelar di Pendapa Kecamatan Sarang diharap dapat diikuti lebih banyak lagi difabel. Bupati Rembang Abdul Hafidz mengatakan, dalam bursa kerja yang digelar bersama Pemprov Jateng selama dua hari itu ditargetkan dikunjungi lima ribuan pencari kerja. Dari jumlah itu, 10 persen di antaranya diharapkan merupakan para penyandang disabilitas. ”Melalui bursa kerja inklusif ini diharapkan dapat membantu Kabupaten Rembang dalam menekan angka kemiskinan,” katanya. Ia menyatakan, bursa kerja insklusif ini digelar untuk membantu memudahkan para pencari kerja khususnya di kalangan anak muda. Bursa kerja inklusif ini juga menjadi angin segar bagi penyandang disabilitas yang ingin bekerja. Selain terbuka untuk kalangan difabel, bursa kerja ini juga dikhususkan untuk kelompok pemuda kurang mampu. “Saya berharap dengan adanya bursa kerja inklusif bisa juga menambah peluang dan kesempatan kerja bagi anak muda di Kabupaten Rembang. Karena inklusif, tentunya juga bagi para penyandang disabilitas agar bisa mendapatkan pekerjaan sama dengan lainnya,” ujarnya. Ia mengimbau kepada kaum pemuda agar benar-benar memanfaatkan kesempatan ini untuk mendapatkan pekerjaan. Sehingga nantinya dapat meningkatkan perekonomian individu maupun untuk keluarga.   Reporter: Ali Muntoha Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar