Jumat, 29 Maret 2024

Polres Pati Siagakan Pasukan dan Peralatan Penanganan Bencana

Cholis Anwar
Jumat, 3 Januari 2020 16:15:49
Kapolres Pati mengecek peralatan siaga bencana. (MURIANEWS/Cholis Anwar)
MURIANEWS, Pati – Polres Pati menyiagakan pasukan untuk membantu penanganan terhadap bencana yang terjadi di Kabupaten Pati. Apalagi di musim hujan, banyak wilayah di Bumi Mina Tani masuk kategori rawan banjir dan tanah longsor. Berbagai peralatan seperti perahu karet, gergaji mesin, dan alat penanggulangan bencana lainnya pun disiapkan. Bahkan Kapolres Pati AKBP Bambang Yudhantara Salamun secara langsung melakulan pengecekan kelayakan peralatan tersebut. Para anggota kepolisian juga disiagakan untuk membantu pencegahan bencana ini. Mengingat, sebelumnya Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pati juga sudah berkoordinasi untuk bersama membantu mengantisipasi terjadinya bencana. Kapolres Pati menyampaikan, bahwa dalam menangani bencana alam perlu adanya kerja sama dari semua pihak dan. Dalam penanganan bencana alam harus dilakukan dengan prinsip dan cara yang tepat. "Kami akan menyiagakan puluhan personel jajaran Polres Pati bersama instansi terkait. Anggota juga akan kami lengkapi peralatan SAR," katanya saat Apel Gelar Peralatan Siaga Bencana di Halaman Mapolres Pati, Jumat (3/1/2020). Sementara itu, Kasat Sabhara Polres Pati AKP Sugino menambahkan, pengecekan peralatan SAR sebagi bagian dari kesiapan Polres Pati dalam penanggulangan bencana. Alat tersebut dilakukan pemeriksaan, agar siap waktu digunakan saat terjadi bencana alam. “Perahu karet dan pelampung disiapkan apabila terjadi bencana alam berupa banjir. Selain itu alat khusus seperti gergaji mesin dapat digunakan untuk mengevakuasi pohon tumbang,” ujarnya. Dengan kesiapan alat dan personel diharapkan mampu mendukung kecepatan dalam penanggulangan bencana. Sehingga mampu memberikan bantuan dan penanganan yang maksimal jika terjadi bencana alam. "Apabila sewaktu waktu terjadi bencana alam, semua alat kelengkapan sudah kami cek dan siap digunakan. Tetapi, kami harap semoga tidak ada bencana," pungkasnya.   Reporter: Cholis Anwar Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar