Jumat, 29 Maret 2024

Pasar Rakyat Kudus Belum Ditempati Pedagang, Ternyata Ini Alasannya

Anggara Jiwandhana
Sabtu, 14 Desember 2019 11:52:23
Pasar Rakyat di komplek pasar baru (MURIANEWS.com/Anggara Jiwandhana)
MURIANEWS.com, Kudus – Pasar Rakyat di komplek Pasar Baru Kudus, hingga kini belum diketahui pasti kapan akan ditempati para pedagang. Pasar yang dibangun dengan menggunakan biaya Tugas Pembantuan (TP) Kementerian Perdagangan senilai Rp 5,697 miliar itupun kini masih sepi. Kepala Bidang Pengelolaan Pasar pada Dinas Perdagangan Kudus Albertus Harys Yunanto mengatakan, hingga kini, Pasar Rakyat belum bisa digunakan. Alasan utamanya adalah karena belum adanya beberapa fasilitas vital. “Seperti listrik dan saluran air,” ucapnya. Selain itu, jumlah peminat kios maupun los pada pasar tersebut hingga kini baru di angka 20 persen saja. Padahal, pasar yang sempat mengalami insiden ambruk atap galvalum tersebut memiliki daya tampung sebesar 35 kios dan 207 los. “Kementerian Perdagangan baru menyerahkan Pasar Rakyat tersebut ke pemkab Kudus bulan lalu,” lanjutnya. Alasan sempitnya los juga jadi penghambat minat masyarakat untuk berjualan di sana. Ukuran los sendiri memang hanya 1,5 meter persegi. Ukuran tersebut adalah ukuran baku dari Kementerian Perdagangan. “Dan memang diperuntukkan bagi masyarakat golongan menengah dan kecil yang tidak memiliki modal banyak,” lanjutnya Untuk segera memaksimalkan pemanfaatan bangunan pasar tersebut pun, kata Harys, pihaknya akan menganggarkan pemasangan instalasi listrik dan air di pasar tersebut. Walau sebenarnya, secara prosedur ranah tersebut bukan kuasa Pemkab. Dengan alasan, proyek tersebut adalah murni dari pemerintah pusat. “Nanti kita coba anggarkan 2020,” terangnya.   Reporter: Anggara Jiwandhana Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar