Jumat, 29 Maret 2024

Dinas Perdagangan Segera Panggil PKL di Depan Kampus IAIN Kudus

Dian Utoro Aji
Senin, 2 Desember 2019 14:15:41
Sejumlah PKL yang berjualan di sepanjang Jalan Conge Ngembalrejo turut desa Ngembalrejo, Kecamatan Bae, depan Kampus IAIN Kudus. (MURIANEWS.com/Dian Utoro Aji).  
MURIANEWS.com, Kudus – Dinas Perdagangan Kabupaten Kudus akan segera memanggil Pedagang Kaki Lima (PKL) yang berjualan di Jalan Conge Ngembalrejo Desa Ngembalrejo, Kecamatan Bae, yang berada di depan Kampus IAIN KudusHal itu dilaklukan sebagau upaya menata PKL yang berjualan di bahu tersebut. “Karena PKL sangat menganggu arus lalu lintas. Sehinga perlu dicarikan soulisnya,” jelas Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten Kudus Sudiharti, Senin (2/12/2019). Ia mengatakan, pihaknya akan segera memangil PKL yang berjualan di depan Kampus IAIN tersebut. Sebanyak 20 PKL itu rencanakan akan diajak berdiskusi mencari solusi di Dinas Perdagangan Rabu (4/12/2019) mendatang. “Kita panggil dulu. Mereka belum pernah dipanggil untuk diberikan arahan,” jelasnya. Baca Juga: Sering Macet, Banyaknya PKL di Depan Kampus IAIN Kudus Dikeluhkan Warga Pemanggilan tersebut, rencananya untuk mencarikan solusi supaya tidak menimbulkan kemacetan. Hanya saja, ia menawarkan, para PKL untuk menyewa tempat-tempat kios yang tidak jauh dari kampus IAIN. Sehingga mereka masih tetap berjualan tanpa menganggu lalu lintas. “Mereka bisa sewa, di situ kan banyak. Sehingga mereka tetap berjualan tanpa menggangu lalu lintas yang ada,” ungakapnya. Terpisah salah satu PKL Edi mengaku berjualan dagangannya sejak pagi hingga sore. Ia terpaksa berjualan di bahu jalan karena tidak memiliki tempat untuk berjualan. Ia pun mengaku senang, jika dari pemerintah daerah atau pemerintah desa menyediakan lahan khusus untuk berjualan PKL. Terlebih lokasinya yang tidak jauh dari kampus IAIN. “Kalau kami jika disediakan tempat khusus yang tidak jauh dari Kampus setuju saja. Biar sama-sama kami juga mencari nafkah untuk sehari-hari. Bisa sama-sama jalan,” ungkapnya.   Reporter: Dian Utoro Aji Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar