Jumat, 29 Maret 2024

Pohon Bertumbangan Diterjang Hujan Deras, Pantura Kudus-Demak Macet Panjang

Dian Utoro Aji
Senin, 4 November 2019 19:36:22
Pohon tumbang di sepanjang jalan Kudus -Demak akibat hujan lebat disertai hujan, Senin (4/11/2019). (MURIANEWS.com/Istimewa)
MURIANEWS.com, Demak - Sejumlah pohon di jalan Kudus - Demak bertumbangan karena hujan deras disertai angin kencang yang terjadi pada Senin (4/11/2019) sore. Kejadian itu pun membuat jalan pantura tersendat akibatĀ  kemacetan yang cukup panjang. Aparat kepolisian pun terpaksa membuat rekayasa lalu lintas dengan memberlakukan contraflow, lantaran salah satu ruas jalan digunakan untuk mengevakuasi pohon yang tumbang. Terjadinya pohon tumbang karena hujan lebat disertai angin itu juga terekam dalam beberapa video yang beredar di media sosial. Dalam video tersebut, kendaraan di Jalan Kudus-Demak sempat terhenti karena nyaris terkena pohon ambruk. Sementara itu, salah satu pengendara Tulus Triyatmika yang kebetulan melintas dari Semarang menuju Kudus mengatakan, banyak pohon di sepanjang jalan yang tumbang karena hujan deras yang disertai angin. "Tadi banyak pohon yang tumbang di jalan pantura Demak-Kudus," jelasnya, Senin (4/11/2019) sore. Ia mengatakan, arus jalan dari Demak - Kudus sempat mengalami kemacetan. Ia memperkirakan pengendara membutuhkan waktu sekitar 30 menit untuk lepas dari kemacetan. Terutama kemacetan dari arah Kudus yang paling parah. "Kayaknya macetnya lebih lama (dari arah Kudus). Soalnya yang ke arah Semarang banyak pohon yang tumbang," jelasnya. Sementara itu, dari informasi yang didapatkan puluhan pohon trembesi di sepanjang jalan dari Trengguli ke arah Karanganyar banyak yang tumbang. Diperkirakan ada 26 pohon yang roboh dan mengganggu arus lalu lintas.   Reporter: Dian Utoro Aji Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar