Jumat, 29 Maret 2024

Minta Hujan, Ratusan Siswa di Pati Gelar Salat Istisqa di Padang Gersang

Cholis Anwar
Kamis, 3 Oktober 2019 12:13:19
Siswa dan warga menggelar salat istisqa di tengah padang gersang. (MURIANEWS.com/Cholis Anwar)
MURIANEWS.com, Pati - Ratusan siswa dari Raudlatul Athfal (RA) hingga Madrasah Aliyah (MA) Misbahul Ulum Pasucen, Kecamatan Trangkil, Pati, bersama dengan warga setempat, melakukan salat Istisqa di tengah padang gersang, Kamis (3/9/2019). Tujuannya, mereka meminta kepada Allah agar diturunkan hujan. Kepala Madrasah Aliyah Misbahul Ulum Pasucen Arif Muharrom mengatakan, kemarau tahun ini memang tergolong cukup panjang. Bahkan hingga awal Oktober 2019, hujan belum juga datang. Selain itu, bencana kekeringan berangsur melanda warga Kabupaten Pati. Bahkan musibah kebakaran juga sering terjadi. "Semoga dengan pelaksanaan salat Istisqa ini, segera turun hujan, supaya dapat mengurangi dampak kebakaran lahan dan kekeringan di wilayah Pati," katanya. Dia menambahkan, pelaksanaan salat istisqa ini juga sebagai implementasi atas pembelajaran selama ini. Sehingga, para siswa tidak hanya paham sebatas teori, tetapi juga praktik. "Selama pembelajaran dalam madrasah, kami juga mengajarkan bagaimana tata cara salat Istisqa dan salat yang lainnya. Alhamdulillah, hari ini kami bisa langsung praktik," imbuhnya. Lebih dari itu, warga setempat juga turut mengikuti salat istisqa. Mereka juga prihatin dan khawatir dengan bencana kekeringan yang selama ini melanda Kabupaten Pati dan daerah lain.   Reporter: Cholis Anwar Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar