Kamis, 28 Maret 2024

Lagi, Gudang Limbah Plastik di Kudus Terbakar, Pemilik Rugi Puluhan Juta Rupiah

Anggara Jiwandhana
Jumat, 20 September 2019 20:39:11
Petugas pemadam tengah memadamkan salah satu titik api dalam kebakaran di gudang limbah plastik di Desa Pedawang, Jumat (20/9/2019) petang tadi (MURIANEWS.com/Anggara Jiwandhana)
MURIANEWS.com, Kudus – Gudang limbah plastik di Desa Pedawang RT 4/ RW 3, Kecamatan Bae Kudus, terbakar pada Jumat, (20/9/2019) sore. Kebakaran diduga karena korsleting arus listrik di gudang tersebut. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Hanya, kerugian bangunan serta plastik yang terbakar ditaksir mencapai puluhan juta rupiah. Deni Riswanto (40) selaku pemilik gudang menjelaskan, kejadian korsleting atau arus pendek disinyalir terjadi sekitar pukul 16.00 WIB. Arus pendek kemudian menimbulkan percikan api dan mengenai serbuk kayu yang kering. “Di dalam gudang juga ada triplek-triplek bekas,” katanya saat dimintai keterangan di tempat kejadian. Api pun dengan seketika membakar habis isi di dua bangunan yang ada. Beruntung, lokasi pabrik jauh dari tempat kejadian kebakaran. Jalan evakuasi juga memungkinkan pemadam masuk. Sehingga petugas bisa memadamkan api dengan leluasa. “Ada sekitar lima sampai enam pemadam yang datang,” ucapnya. Api baru bisa dipadamkan sekitar pukul 18.00 WIB. Walau demikian, hingga petang tadi, petugas masih mendinginkan beberapa titik api. Guna memastikan api benar-benar padam dan tidak memicu kebakaran kembali. “Kami ucapkan terimakasih pada petugas yang telah membantu memadamkan,” tandasnya.   Reporter: Anggara Jiwandhana Editor: Supriyad

Baca Juga

Komentar