Jumat, 29 Maret 2024

Geruduk DPRD Kudus, PMII Minta KPK Tak Tebang Pilih Berantas Korupsi

Dian Utoro Aji
Jumat, 20 September 2019 15:49:12
Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia Kabupaten Kudus menggelar aksi di depan gedung DPRD Kudus, Jumat (20/9/2019). (MURIANEWS.com/Dian Utoro Aji).
MURIANEWS.com, Kudus - Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Kabupaten Kudus menggelar aksi di depan gedung DPRD Kudus, Jumat (20/9/2019). Mereka menuntut Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk lebih professional dengan mengedapankan asas equality before law (persamaan dihadapan hukum) tanpa memandang golongan dan latar belakang apapun. Dari pantauan di lapangan, puluhan mahasiswa datang dengan membawa berbagai macam atribut demo. Salah satunya adalah berbagai tulisan mulai dari " Tuntaskan kasus korupsi KPK", "Pemberanrasan korupsi Yes, tebang pilih no" hingga  “ayo jaga kondusifitas NKRI”. Ketua Pengurus Cabang PMII Kabupaten Kudus Muh Sholikul Hadi mengatakan, melihat situasi dalam beberapa waktu terakhir terkait kebijakan pemerintah membuat polemik di publik. Oleh karena itu ada beberapa tuntutan yang mereka sampaikan kepada wakil rakyat. "Pertama kami mengajak seluruh elemen masyarakat dan seluruh birokrasi pemerintahan untuk menjaga kondusifitas dan keamanan Negara Kesatuan Republik Indonesia," ujarnya. Tuntutan kedua, lanjutnya, menuntut seluruh birokrasi pemerintahan untuk konsisten dalam memerangi korupsi. Termasuk menuntut KPK untuk lebih professional dengan mengedapankan asas equality before law (persamaan dihadapan hukum) tanpa memandang golongan dan lat'ar belakang apapun. "Serta menuntut KPK untuk menuntaskan kasus kasus korupsi yang mangkrak," tegasnya. Hingga berita ini diturunkan, puluhan mahasiswa tersebut masih melakukan aksi. Mereka masih menyampaikan aspirasi di depan gedung DPRD Kudus.   Reporter: Dian Utoro Aji Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar