Jumat, 29 Maret 2024

Fasilitas Stadion Rusak, Empat Orang Dilarikan ke Rumah Sakit

Anggara Jiwandhana
Selasa, 17 September 2019 19:33:09
Pegangan tangga tribun utara stadion serta pintu tribun dijebol suporter, Selasa (17/9/2019). (MURIANEWS.com/Anggara Jiwandhana)
MURIANEWS.com, Kudus - Sejumlah fasilitas Stadion Wergu Wetan Kudus rusak, usai terjadinya bentrokan antara suporter Persiku Jr dan Persijap Jr, Selasa (17/9/2019) sore. Mulai dari fasilitas dalam stadion hingga sejumlah fasilitas di Balai Jagong juga terkena imbasnya. Dari dalam stadion, pagar pembatas tribun barat dengan tribun utara yang digunakan untuk menampung suporter Persijap Jepara dijebol oknum suporter saat laga sedang berlangsung. Pegangan tangga pada tribun utara juga terpantau sempat coba diterbangkan oknum suporter ke arah lapangan. Di luar, pintu tribun utara juga momplong dijebol oknum suporter. Begitu pula dengan pintu sebelah barat kiri stadion. Dan juga satu pos jaga Balai Jagong dipecah kacanya oleh oknum suporter. Hingga berita ini diturunkan, Kepolisian Resor Kudus masih berupaya menetralkan lokasi bentrok antara pendukung Persiku Jr dengan Persijap Jr di Sport Center Balai Jagong Kudus. [caption id="attachment_172991" align="aligncenter" width="1280"] Pos keamanan balai jagong pecah kaca karena ulah oknum suporter, Selasa (17/9/2019). (MURIANEWS.com/Anggara Jiwandhana)[/caption] Beberapa anggota kepolisian masih berjaga di sekitar lokasi Balai Jagong. Penjagaan ketat juga dilakukan perbatasan Kudus-Jepara. Atau tepatnya di seputaran Terminal Jetak, Kaliwungu. "Kami masih berupaya menenangkan keadaan," ucap Kapolres Kudus AKBP Saptono yang datang langsung ke lokasi bentrok. Untuk kronologi, pihaknya masih memintai keterangan beberapa saksi yang ada di lokasi kejadian. "Kami masih menelusuri," tandasnya.

Baca juga :

Pertandingan Persiku Jr kontra Persijap Jr sendiri resmi ditunda. Setelah sebelumnya rapat antar kedua tim digelar dan menghasilkan mufakat. "Pertandingan hari ini dihentikan,"  ucap Match Commisioner pertandingan Ponco. Hanya untuk laga lanjutan akan menunggu keputusan dari Asprov Jateng. Begitu juga dengan sanksi yang mungkin akan diterima kedua belah pihak. "Kita serahkan semuanya ke Asprov," tandasnya.   Reporter: Anggara Jiwandhana Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar