Kamis, 28 Maret 2024

Forki Grobogan Kirimkan 55 Karateka ke Kejurprov Jateng Piala Pangdam

Dani Agus
Kamis, 1 Agustus 2019 17:26:48
Pengurus Pengkab Forki Grobogan melepas keberangkatan kontingen yang akan mengikuti Kejurprov Jateng memperebutkan Piala Pangdam IV/Diponegoro 2019. (MURIANEWS.com/Dani Agus)
MURIANEWS.com, Grobogan - Pengkab Federasi Olahraga Karatedo Indonesia (Forki) Grobogan mengirimkan kekuatan yang cukup besar dalam Kejurprov Jateng memperebutkan Piala Pangdam IV/Diponegoro 2019. Sebanyak 55 karateka putra dan putri dikirimkan dalam even yang diselenggarakan di GOR Patriot Semarang mulai 1-4 Agustus tersebut. “Jumlah kontingen kita memang cukup banyak. Ada 55 karateka yang kita sertakan dalam kejuaraan tersebut. Mulai dari kelompok umur usia dini hingga senior kita ikutkan semua biar menambah pengalaman,” kata Ketua Umum Forki Grobogan Pradana Setyawan, usai pelepasan kontingen di halaman kantor Wakil Bupati Grobogan, Kamis (1/8/2019). Menurutnya, kontingen Piala Pangdam IV/Diponegoro adalah anggota dari perguruan karate yang tumbuh dan berkembang di wilayah Grobogan. Sebelum dikirim, pihaknya melakukan seleksi untuk memilih karateka yang layak ditampilkan dan bergabung dalam kontingen. Dalam kejuaraan tersebut, pihaknya memasang target bisa meraih juara umum. Target ini dinilai tidak berlebihan karena materi yang dimiliki saat ini cukup mumpuni. Baik yang bertanding nomor kata maupun kumite.   Reporter: Dani Agus Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar