Kamis, 28 Maret 2024

Tukang Ojek Pengkolan Dikabarkan Bakal ‘Mangkal’ di Jepara

Budi Santoso
Kamis, 1 Agustus 2019 17:37:12
Istimewa
MURIANEWS.com, Jepara - Sinetron komedi “Tukang Ojek Pengkolan”, dikabarkan akan melakukan pengambilan gambar di sejumlah lokasi di Jepara. Perwakilan Media Nusantara Citra (MNC), yang memproduksi sinetron ini, sudah menyampaikan izin ke Pemkab Jepara. Sulistio, salah seorang perwakilan MNC mengatakan, pihaknya sudah bertemu dengan Plt Bupati Jepara Dian Kristiandi, Kamis (1/8/2019). Secara umum permohonan izin untuk keperluan syuting sinetron ini sudah disetujui. Dalam hal ini memang ada beberapa poin kerja sama yang disepakati kedua belah pihak. Seperti diketahui, bahwa Kabupaten Jepara memang terkenal dengan keanekaragaman destinasi wisata. Baik yang berlokasi di darat, gunung, maupun laut. Selain itu Jepara kaya akan sumber daya alam dan juga penuh dengan budaya serta atraksi wisata yang menarik. “Kami rencanakan proses syuting nantinya akan berlangsung selama tujuh hari, dan akan tayang dalam sembilan episode. Ada beberapa tempat yang akan kami jadikan sebagai lokasi syuting. Semua sudah kami sampaikan dan mintakan izin pada Pemkab Jepara,” ujar Sulistio. Pengambilan gambar menurut rencana akan dilakukan mulai 13 Agustus 2019 mendatang. Sejumlah tempat sudah ditetapkan akan menjadi lokasi syuting. Di antaranya Masjid Agung Baitul Makmur, Alun-alun I Jepara , Museum Kartini, Pantai Bandengan, Benteng Portugis (Donorojo), Sentra patung Mulyoharjo, dan Puncak Jehan di Desa Kunir. “Beberapa tempat lain juga kita akan ambil gambarnya,” tambah Sulistio. Asisten II Sekda Jepara Mulyaji, membenarkan hal ini. Dirinya dan sejumlah pejabat teras terkait, mendampingi Plt Bupati Jepara menerima audiensi perwakilan MNC, pada Kamis (1/8/2019). Mulyaji menyebut kehadiran ‘Tukang Ojeg Pengkolan’ di Jepara, dapat dapat menjadi ajang promosi pariwisata Jepara. Sinetron komedi yang dibintangi Furry Setya (Mas Pur), dan Ana Riana (Rinjani) ini, diharapkan dapat menjadi media untuk mengenalkan Jepara ke seantero Nusantara. Apalagi, tayangan ini memiliki rating penonton yang tinggi. “Pemkab Jepara tentu saja menyambut baik rencana ini. Disampaikan ucapan terima kasih kepada pihak MNC yang telah memilih Kabupaten Jepara sebagai lokasi syuting sinetron ini,” ujar Mulyaji. Pemkab Jepara sudah meminta kepada seluruh perangkat daerah dan pihak-pihak terkait yang terlibat,  untuk bisa membantu selama proses syuting.   Reporter: Budi Erje Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar