Jumat, 29 Maret 2024

Empat Calon Haji dari Pati Batal Berangkat ke Tanah Suci

Cholis Anwar
Kamis, 25 Juli 2019 11:07:38
Bupati Pati Haryanto melepas keberangkatan calon haji ke Tanah Suci. (MURIANEWS.com/Cholis Anwar)
MURIANEWS.com, Pati- Sebanyak empat calon jemaah haji Kabupaten Pati tahun ini dipastikan gagal ke Tanah Suci. Pasalnya, mereka sakit sehingga tidak bisa menjalani ibadah haji. Plt Kasi Haji pada Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pati Ruhani mengatakan, empat orang itu berasal dari dua kelompok terbang (kloter). Yakni Kloter 58 tercatat ada seorang calon haji yang mundur. Sementara pada Kloter 60 yang mundur ada tiga orang. “Kemunduran mereka karena faktor kesehatan. Jadi Kloter 58 yang semula 325 calon jemaah kini hanya diberangkatkan sebanyak 324 orang saja. Sementara untuk Kloter 60 dengan jumlah 355 jemaah mundur tiga orang karena sakit tinggal 352 orang saja,” katanya, Kamis (25/7/2019). Pada Kloter 61 sendiri hanya ada 42 orang. Puluhan jemaah asal Pati itu digabungkan dengan Kabupaten Jepara yang turut berangkat pada Rabu (24/7/2019) kemarin. “Pemberangkatan terakhir nanti untuk Kloter 96 yang rencananya diberangkatkan tanggal 4 Agustus 2019. Itupun untuk kuota tambahan dengan jumlah empat orang saja. Yakni untuk digabungkan dengan kloter lainnya,” ujarnya. Terkait pemberangkatan haji ini, diapun turut berpesan agar para jemaah bisa benar-benar memperhatikan saat manasik. Selain itu juga diharapkan dapat menjaga kesehatannya saat di Tanah Suci. “Dengan fisik yang prima diharapkan bisa melaksanakan serangkaian ibadah yang tentu akan menghantarkan kepada kemabruran hajinya,” pungkasnya.   Reporter: Cholis Anwar Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar