Jumat, 29 Maret 2024

Bukit Rasamala Pati, Destinasi Tersembunyi Tawarkan Suasana Sejuk Sepanjang Hari

Cholis Anwar
Sabtu, 11 Mei 2019 15:19:17
Salah satu warga sedang menikmati suasana di Bukit Rasamala. (MURIANEWS.com / Cholis Anwar)
MURIANEWS.com, Pati - Sebagian besar masyarakat Kabupaten Pati, mungkin belum mengetahui bahwa di sebelah barat kabupaten tersebut, terdapat bukit yang menawarkan beragam keindahan. Terutama suhu udara yang tak pernah panas, meski terik matahari menyengat. Adalah Bukit Rasamala, yang terletak di Dukuh Santi, Desa Gunungsari. Kecamatan Tlogowungu, Pati. Namanya memang belum begitu dikenal. Hanya warga sekitar yang nampak tak asing dengan sebutan tersebut. Bukit ini menawarkan tempat yang nyaman dan asri, dengan banyaknya pepohonan besar yang tumbuh mengeliling. Ditambah dengan sepoi angin dari berbagai arah, sehingga membuat suasana semakin sejuk, terlebih pada siang hari. Agus Arifin, salah seorang warga Dukuh Santi mengaku sering mendatangi lokasi tersebut. Ia menyebut, kalangan pemuda desa saat ini tengah berupaya untuk menjadikan bukit tersebut sebagai destinasi wisata baru di Pati. Bukit Rasa Mala sendiri dikelola oleh warga setempat terutama para pemuda. Harapannya, bukit ini juga akan turut menggenjot perkonomian warga masyarakat setempat. "Bukit Rasa Mala merupakan salah satu destinasi wisata baru yang memang patut dicoba. Di sini bisa menikmati alamnya, udara yang sejuk dan pemandangan indah," katanya. Sementara itu, salah seorang pengunjung Aklis mengaku senang ketika sampai di bukit tersebut. Sebab, suasanannya berbeda dari wisata alam yang lainnya. Kesejukan adalah daya tawar utama di bukit itu. "Di sini udaranya sangat sejuk, mulai dari pagi hari sampai sore hari. Apalagi ada pohon besar di sekeliling. Kadang saya malah lebih suka beristirahat di sini, bahkan sampai ketiduran saking sejuknya," ungkap Alkis. Untuk dapat berkunjung ke Bukit Rasamala ini, pengunjung dapat berkendara baik roda dua maupun roda empat dengan waktu tempuh selama 30 menit dari pusat kota Pati. Pengunjung tidak perlu merogoh kocek sedikitpun, karena tidak ada biaya masuk untuk dapat menikmati tempat ini. Di lokasi itu, akan disuguhi pemandangan asri pegunungan, dan juga tempat beristirahat yang nyaman. Seperti gazebo, wahana selfi, dan rumah pohon.   Reporter: Cholis Anwar Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar