Jumat, 29 Maret 2024

H-10 Lebaran Perbaikan Jalan di Jateng Harus Rampung

Murianews
Kamis, 9 Mei 2019 15:00:04
Para pekerja tampak memasang rangka cor diseputaran Jalan Demak menuju Kudus siang ini (MURIANEWS.com/Anggara Jiwandhana)
MURIANEWS.com, Semarang – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jateng menargetkan seluruh pembangunan dan perbaikan jalan di provinsi ini sudah selesai pada H-10 Lebaran 2019. Termasuk perbaikan jalan dan jembatan di jalur Semarang-Kudus. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengatakan, target ini ditetapkan agar proses pembangunan tak menganggu arus lalu lintas pada musim mudik dan balik lebaran. “Kami minta Bina Marga untuk memperhatikan betul hal ini. Pada H-10 sebelum Lebaran perbaikan jalan mesti beres,” katanya, Kamis (9/5/2019). Ia mengatakan, Dinas Pekerjaan Umum, Bina Marga, dan Cipta Karya Jateng akan melakukan memonitor seluruh pekerjaan jalan yang ada di provinsi setempat. Pemantauan itu dilakukan terutama pada jalur-jalur mudik yang akan dilalui para pemudik. Ia menyebutkan titik-titik perbaikan jalan rusak antara lain di Kabupaten Demak, di sekitar Kecamatan Sayung, dan perbatasan Demak-Kudus pembangunan jembatan penghubung di Tanggulangin. Ganjar mengungkapkan, perbaikan jalan rusak itu masuk di tahun anggaran jamak 2018-2019 dan ditargetkan selesai sebelum memasuki libur Lebaran. "Nanti ketika masuk masa arus mudik dan balik Lebaran diharapkan proyek perbaikan jalan dihentikan dan material proyek dibersihkan sehingga kelancaran lalu lintas bisa tercipta," pungkasnya.   Reporter: Ali Muntoha Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar