Jumat, 29 Maret 2024

Peringati Hari Kartini, Puluhan Anak TK Fashion Show di Pendapa Kabupaten Kudus

Anggara Jiwandhana
Selasa, 23 April 2019 17:38:52
Para anak kontestan fashion show saat melakukan catwalk di depan Ibu Mawar Hartopo di Aula Pendopo Kabupaten pagi tadi (MURIANEWS.com/Anggara Jiwandhana)
MURIANEWS.com, Kudus - Fashion Show anak-anak TK Pertiwi 07.1 dan TK Nawa Kartika  Kabupaten Kudus warnai peringatan Hari Kartini yang diselenggarakan di Pendapa Kabupaten,  Selasa (23/4/2019) pagi. Berbalut pakaian adat Kudus, satu per satu anak dari jenjang TK A dan TK B tersebut silih berganti berjalan bak model profesional di tengah karpet merah yang di set sedemikian rupa. Kepala sekolah TK Pertiwi 07.1 Kudus Sri Widowati menyebutkan ada 93 anak yang menyelenggarakan peringatan hari Kartini di Pendopo pagi tadi. Mereka, sangat menikmati acara tersebut. "Anak-anak sangat antusias dan tak ada yang malu," jelasnya. Ia menjelaskan, tujuan utama fashion show ini untuk memperkenalkan Hari Kartini pada anak-anak sejak dini. Sejarah dari seorang Kartini juga diceritakan pada anak-anak supaya lebih mengerti siapa sosok yang dibuatkan hari khusus tersebut. "Jadi anak-anak bisa mengerti siapa seorang Kartini," ujarnya. Sedang tujuan lainnya adalah melatih mental anak-anak untuk tampil di depan umum. Dengan begitu anak tidak gugup saat bersosialisasi dengan banyak orang. "Karena itu kami juga mengadakan lomba menyanyi, baca puisi, dan lomba membaca doa," terang Sri. Sementara Wakil Bupati Kudus,  HM Hartopo didampingi Mawar Hartopo yang menerima kunjungan anak-anak TK turut senang melihat keceriaan mereka. Menurut Hartopo, acara tersebut dapat dijadikan pelajaran agar anak-anak dalam mengenal ragam budaya Indonesia, khususnya Kudus. "Acara ini bisa memupuk rasa cinta mereka terhadap budaya Indonesia," ujarnya. Sedang pada para orang tua dan guru, Hartopo berpesan agar senantiasa mendukung cita-cita anak. Tak ketinggalan, anak-anak TK diberikan semangat dan dinasehati oleh wakil bupati untuk selalu patuh dan taat kepada orang tua. “Kepada anak-anak, saya berpesan untuk selalu berbakti kepada orang tua dan guru," pintanya dengan nada lembut.   Reporter: Anggara Jiwandhana Editor: Supriyadi

Baca Juga

TAG

Komentar