Jumat, 29 Maret 2024

Kapolres Pati Perintahkan Polisi Waspadai Kelompok yang Memperkeruh Pemilu

Cholis Anwar
Kamis, 11 April 2019 15:37:29
Kapolres Pati mengecek kesiapan Petugas pengamanan TPS. (MURIANEWS.com / Cholis Anwar)
MURIANEWS.com, Pati - Petugas kepolisian yang bertugas untuk mengamankan jalannya pelaksanaan Pemilu 2019, diberikan pembekalan terlebih dahulu. Masing-masing perlengkapan maupun sarana prasarana dari mereka diperiksa untuk memastikan kesiapannya. Bahkan pada saat di lokasi TPS, apabila ada orang atau kelompok yang memperkeruh suasana dengan melakukan intimidasi terhadap pemilih maupun petugas, diminta untuk segera bertindak dan melaporkan. Kapolres Pati AKBP jon Wesly Arianto mengatakan, tujuan giat ini untuk mengecek sejauh mana kesiapan personel dan kelengkapannya sebelum tugas di lapangan. Bahkan secara bergantian, peralatan juga dilakukan pengecekan. "Seluruh pasukan pengamanan akan dibagikan buku saku, untuk itu agar dipelajari dan dipedomani serta nanti sebelum melaksanakan tugas. Nantinya mereka juga akan diberikan surat perintah," katanya saat apel kesiapan pengamanan pemilu di Mapolres Pati, Kamis (11/4/2019). Dirinya menambahkan, H-2 pemilu, seluruh petugas pengamanan sudah bergeser ke Tempat Pemungutan Suara (TPS). Hal itu dilakukan supaya mengenali lingkungan, petugas penyelenggara (PPS, KPPS, Linmas dan pengawas desa) serta kerawanan di TPS. "Setelah sampai TPS, petugas Pam tidak ada yang meninggalkan tempat. Bahwa H-1 sebelum pencoblosan kotak suara sudah berada di desa, pastikan keamanan dan buat imbauan sistem pengamanannya," imbuh Jon. Dirinya juga menekankan agar semua petugas bersikap netral. Tidak boleh memaksa kehendak dan menghalang-halangi. Antisipasi terhadap kelompok yang melakukan intimidasi dan segera laporkan apabila ada. "Tidak boleh ada yang meninggalkan tempat sampai selesai penghitungan dan bertanggung jawab mengantarkan kotak suara sampai PPS atau PPK hingga aman. Jangan sampai ada kelompok tertentu yang ingin mempekeruh situsi," tandasnya.   Reporter: Cholis Anwar Editor: Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar