Jumat, 29 Maret 2024

Soal Munculnya Makam Tua, Begini Tanggapan Pihak Yayasan Masjid Agung Baitul Makmur Purwodadi

Dani Agus
Selasa, 2 April 2019 20:44:08
Sejumlah makam tua muncul di areal pemakaman lama di belakang Masjid Agung Baitul Makmur Purwodadi. (MURIANEWS.com/Dani Agus)
MURIANEWS.com, Grobogan - Munculnya sejumlah makam tua di belakang Masjid Agung Baitul Makmur Purwodadi mendapat tanggapan serius dari pengurus yayasan. Sekretaris Yayasan Masjid Agung Baitul Makmur Purwodadi Zainal Arifin menyatakan, pihaknya akan secepatnya melakukan koordinasi dengan Pemkab Grobogan serta dinas dan instansi terkait. Selain melaporkan masalah itu, koordinasi diperlukan untuk mengungkap siapakah orang yang dimakamkan di lokasi itu. “Dari keterangan banyak orang, katanya ada kerabat dan keluarga adipati (bupati) Grobogan masa lalu. Ada juga yang menyatakan, jika terdapat tokoh penyebar Islam di Grobogan serta para pahlawan yang ikut berjuang merebut kemerdekaan,” katanya, Selasa (2/4/2019). Agar tidak terjadi kesimpang-siuran, maka perlu dilakukan sebuah kajian sejarah. Terlebih, pada makam yang kijingnya terdapat tulisan nama, tahun lahir dan wafatnya. “Beberapa makam memang masih ada ahli warisnya tetapi kabarnya tinggal di luar kota dan sudah jarang kesini. Sementara banyak makam lainnya tidak ketahuan ahli warisnya. Oleh sebab itu, perlu dilakukan kajian sejarah,” katanya. Menurut Zaenal, lahan di belakang masjid itu masih cukup luas, ukurannya sekitar 22 x 50 meter. Dari lahan itu, hampir separuhnya merupakan areal pemakaman pada masa lalu. Pihaknya mewacanakan untuk memindahkan makam-makam tersebut ke ujung barat lahan tersebut. Dengan demikian, bekas makam yang dipindahkan bisa digunakan untuk perluasan masjid. “Masalah ini baru wacana saja. Yang pasti, kita akan menunggu hasil koordinasi yang melibatkan berbagai pihak terkait,” imbuhnya. Baca juga : GEGER! Makam Tua Muncul di Belakang Masjid Agung Baitul Makmur Purwodadi Seperti diberitakan, makam tua ini muncul saat dilakukan bersih-bersih di belakang masjid, sejak beberapa hari lalu. Pembersihan areal masjid rutin dilakukan menjelang Ramadan dan hari raya. Saat melakukan aktivitasnya, cangkul yang digunakan sempat terantuk benda keras. Setelah digali hingga satu meter, ternyata ketemu batu nisan dan juga kijing yang lokasinya terpencar. Jumlah makam yang ditemukan di belakang masjid di sebelah timur alun-alun Purwodadi itu ada enam. Dua makam letaknya berdampingan dengan nisan batu yang ada ukuran bunga. Kemudian, satu makam dengan nisan batu berbentuk seperti gada. Selanjutnya, ada makam yang diatasnya ditempatkan sebuah kijing dan terdapat tulisannya. Yang pertama, kijing bertuliskan RB Prawiro Widjojo, lahir th 1800 (M), Wafat th 1861 (M). Kemudian, kijing yang kedua bertuliskan R Ng Tjondrodipuro, kapugar tahun 1978. Satu kijing lagi yang ada di sebelah timur tidak ada tulisannya sama sekali. Kijing ini, bentuknya tidak seperti yang lainnya karena sepintas mirip batu besar yang sengaja dipahat menjadi tanda makam.   Reporter: Dian Utoro Aji Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar