Jumat, 29 Maret 2024

Diduga Mabuk, 2 Pengendara Motor di Boyolali Tewas Masuk Parit

Murianews
Kamis, 14 Februari 2019 13:29:37
ILUSTRASI
Murianews, Boyolali – Dua orang pengendara motor tewas seketika terlibat kecelakaan di Boyolali, Kamis (14/2/2019). Pengendara itu tewas setelah motor yang dikendarainya kecelakaan dan masuk parit di Jalan Solo-Semarang Desa Randusari, Teras, Boyolali. Tak ditemukan identitas dari kedua korban. Namun dari lokasi kecelakaan polisi menemukan botol minuman keras. Sehingga diduga pengendara motor tersebut mengalami kecelakaan akibat mabuk berat saat berkendara. Kasatlantas Polres Boyolali AKP Febriyani Aer mewakili Kapolres AKBP Kusumo Wahyu Bintoro mengatakan, minuman keras tersebut ditemukan di dalam tas milik korban. Ada 10 botol miras yang ditemukan. "Ini kecelakaan tunggal, dua orang berboncengan meninggal karena motornya masuk parit. Setelah petugas datang, ada 10 botol ciu di dalam tas korban," katanya pada wartawan. Dijelaskan, kecelakaan tersebut terjadi ketika kedua korban berboncengan mengendarai sepeda motor bernomor polisi AD 5849 ZS, melaju dari arah timur ke barat (Solo ke Semarang). Sesampainya di lokasi kejadian, diduga oleng ke kiri dan hilang kendali. Kemudian terjerumus ke parit sedalam tiga meter. Akibat luka parah di bagian kepala menyebabkan dua korban langsung meninggal dunia. Mayat korban kemudian dibawa ke kamar mayat RSUD Pandan Arang, Boyolali untuk dilakukan pemeriksaan. "Kedua korban belum diketahui identitasnya," imbuh dia. Polisi masih mengindentifikasi identitas para korban. Sementara salah satu korban mempunyai ciri-ciri ada tato di bagian wajah. Editor : Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar