Jumat, 29 Maret 2024

Pasien DBD di RSI Sunan Kudus Naik Tiga Kali Lipat

Dian Utoro Aji
Rabu, 6 Februari 2019 14:10:22
Salah satu pasien DBD yang dirawat di RSI Sunan Kudus. (MuriaNewsCom/Dian Utoro Aji). 
Murianews, Kudus - Kasus demam berdarah dengue (DBD) di sejumlah rumah sakit di Kabupaten Kudus mengalami peningkatan. Hal itu seperti di Rumah Sakit Islam (RSI) Sunan Kudus. Tercatat di rumah sakit tersebut adanya peningkatan kasus penyakit DBD. Pada bulan Januari 2019 saja ada 86 kasus DBD. Peningkatan tersebut hampir tiga kalinya pada kasus BDB yang terjadi pada bulan Desember 2018 sebanyak 29 kasus. Wakil Direktur Pelayanan RSI Sunan Kudus dr. Antin Yohana mengungkapkan terjadinya peningkatan kasus DBD. Pada bulan Januari ini ada sebanyak 86 kasus. Padahal pada bulan Desember 2018 lalu kasus DBD ada 29 kasus. "Artinya ada peningkatan yang cukup tajam kasus DBD," terangnya. Ia mengatakan, jumlah kasus setiap tahunnya cenderung naik turun. Sepanjang tahun 2018 lalu ada sebanyak 161 kasus DBD yang ditangani RSI Sunan Kudus. Serta pada awal Tahun 2019 ini sudah ada 86 kasus. "Selama kurun waktu tersebut ada dua pasien yang meninggal dunia. Mereka warga Kabupaten Jepara yang sebelumnya kondisinya kritis lalu menjalani perawatan di ICU rumah sakit," jelasnya. Faktor kasus DBD disebabkan karena intensitas curah hujan yang tinggi terjadi pada belakangan ini. Hal tersebut menjadi kasua DBD semakin mengalami peningkatan. "Untuk pasien tidak hanya dari Kudus saja. Melain juga dari Kabupaten Jepara seperti Mayong, Nalumsari, dan Pecangaan," ujarnya. Untuk itu, ia mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu menjaga lingkungan. "Kami imbau di musim penghujan seperti ini masyarakat agar menjaga lingkungan," pungkasnya. Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar