Jumat, 29 Maret 2024

Salah Arah, Truk Bermuatan Semen Terperosok di Selokan Alun-alun Purwodadi

Dani Agus
Kamis, 3 Januari 2019 09:38:59
Sebuah truk trailer bermuatan ratusan sak semen terperosok selokan yang ada di perempatan jalan depan kantor Kejaksaan Negeri Purwodadi, Rabu (2/1/2019) malam. (MuriaNewsCom/Dani Agus)
Murianews, Grobogan - Peristiwa kecelakaan tunggal terjadi di kawasan alun-alun Purwodadi, Rabu (2/1/2019) malam. Sebuah truk trailer bermuatan ratusan sak semen terperosok selokan yang ada di perempatan jalan depan kantor Kejaksaan Negeri Purwodadi, sekitar pukul 21.30 WIB. Informasi yang didapat menyebutkan, truk warna hijau dengan nomor L 8031 UB itu sebelumnya melintas di jalan Bhayangkara dan selanjutnya hendak berbelok kanan. Namun, beberapa saat kemudian, truk yang dikemudikan Junaidi (30), warga Rembang itu terlihat berhenti karena sopir merasa salah arah. Beberapa warga yang sedang berada di alun-alun juga sempat mengingatkan sopir. Warga juga menunjukkan pada sopir jalur yang seharusnya dilalui. Yakni, belok kanan pada pertigaan di depan Polsek Kota yang jaraknya sekitar 100 meter dari depan kantor kejaksaan. “Tadi saat berhenti, sopir sempat saya kasih tau kalau jalan ini bukan jalur truk besar. Kayaknya, sopirnya tidak tahu arah sehingga bingung ambil jalur,” kata Anjar, salah seorang warga yang malam itu ada di alun-alun. Setelah diberitahu warga, sopir truk kemudian bermaksud mengambil jalur yang benar. Namun, saat kendaraannya mundur, dua roda belakang bagian kanan terperosok karena jalannya ambles saat dilalui beban berat. Posisi jalan yang ambles itu persis di atas selokan air. Insiden ini sempat membikin arus lalu lintas tersendat karena posisi truk ini menghambat kendaraan roda empat yang akan berbelok ke kanan. Beruntung, sopir truk tidak mendapat luka apapun dalam kejadian ini. Sedangkan, muatan ratusan sak semen juga aman karena tidak ada satupun yang tercecer keluar. Sopir truk Junaidi saat ditanya polisi mengaku jika dirinya kebingungan arah ketika masuk wilayah kota. Menurutnya, saat itu, ia bermaksud mengirim semen ke sebuah gudang di Kecamatan Toroh yang lokasinya di pinggir jalan raya Purwodadi-Solo. “Saya baru sekali ini lewat kota Purwodadi. Saya sempat dikasih tahu teman kalau sampai alun-alun nanti belok kanan menuju arah Solo. Harusnya, beloknya di pertigaan depan sana tetapi saya malah belok di sini,” katanya. Editor : Supriyadi

Baca Juga

Komentar