Jumat, 29 Maret 2024

CBR VS Kristal di Perempatan Menara Kudus, 1 Orang Dilarikan ke Rumah Sakit

Anggara Jiwandhana
Kamis, 29 November 2018 21:10:11
Dua motor yang terlibat kecelakaan di Perempatan Menara Kudus diamankan di seberang jalan. (MuriaNewsCom/Anggar Jiwandhana)
Murianews, Kudus – Nasib nahas dialami Susiyana (51), warga Kelurahan Purwosari. Perempuan paruh baya itu terpaksa dilarikan ke rumah sakit setelah terlibat kecelakaan di perempatan Menara Kudus, Kamis (29/11/2018) malam. Berdasarkan informasi yang dihimpun, peristiwa tersebut terjadi saat Susiyana melaju dari barat. Sesampainya di lokasi, Susiyana yang mengendarai sepeda motor Suzuki Cristal bernopol K 4981 NB tiba-tiba ditabrak pengendara sepeda motor Honda CBR tanpa plat nomor. ”Tadi ibunya mau belok ke sini (Jalan Kiai Telingsing). Udah menyalakan lampu sein juga kok. Tapi kayaknya CBR gak bisa ngerem karena sudah dekat. Mungkin ga kelihatan lantaran helm ditutup fullface dan posisi hujan," ucap teguh. Akibatnya, Susiyana yang berboncengan dengan cucunya terpaksa dilarikan ke Rumah Sakit Islam (RSI) Sunan Kudus setelah kaki kirinya mengalami patah tulang. Beruntung sang cucu hanya mengalami luka ringan. Kepada MuriaNewsCom, Susiyana mengaku masih syok dengan kejadian yang dialaminya. Hanya, ia sempat bercerita, saat kejadian berlangsung ia memang baru saja menjemput sang cucu dari Ziarah di Menara Kudus. ”Tadi saya jemput cucu. Setelah itu tidak sadar. Tahu-tahu sudah di rumah sakit,” katanya lirih sambil menahan rasa sakit di ruang UGD. Sementara itu, petugas jaga RSI Sunan Kudus mengaku belum tahu pasti apa yang terjadi dengan kaki kiri Susiyana. Hanya, dari diagnosa awal, korban kemungkinan mengalami patah kaki dan harus segera dioperasi. ”Kayaknya patah tulang. Saat ini dokter baru memeriksanya. Kalau memang patah kemungkinan harus dioperasi,” ujarnya tanpa mau disebut nama. Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar