Jumat, 29 Maret 2024

Hari Pertama Sekolah, Insiden Kebakaran Sempat Terjadi di SMP Muhammadiyah Purwodadi

Dani Agus
Senin, 16 Juli 2018 19:33:10
Petugas Damkar sedang memadamkan kebakaran di ruang penyimpanan kayu yang ada di SMP Muhammadiyah Purwodadi, Senin (16/7/2018). (MuriaNewsCom/Dani Agus)
Murianews, Grobogan - Warga di sekitar SMP Muhammadiyah Purwodadi sempat dikagetkan dengan datangnya dua mobil damkar ke sekolahan yang ada di jalan Ahmad Dahlan, Senin (16/7/2018). Petugas bersama armada damkar datang ke sekolahan itu sekitar pukul 14.00 WIB, setelah mendapat laporan adanya kebakaran. Setelah dicek, ternyata ada kepulan asap tebal dari ruangan kecil di sebelah utara bangunan sekolah. Ruangan kecil tanpa pintu yang berada diantara ruang kelas itu isinya tumpukan kayu. “Sebagian kayu yang ada dalam ruangan itu sempat terbakar sehingga menimbulkan asap tebal. Sekarang sudah berhasil kita padamkan. Kita terpaksa menjebol plafon ruangan untuk memudahkan pemadaman tadi,” kata Agus, salah satu petugas damkar. Meski sempat mengagetkan warga, namun datangnya petugas damkar itu tidak sampai membikin kepanikan di dalam komplek sekolahan. Soalnya, saat kebakaran terjadi, semua murid sudah pulang. Di dalam sekolah, hanya ada beberapa guru, tukang kayu dan penjaga. “Saya tadi ada di depan, tiba-tiba dikasih tahu kalau ada kebakaran. Kemudian, saya langsung menghubungi kantor damkar untuk minta bantuan. Alhamdulillah, kebakaran sudah cepat teratasi,” kata guru BK Bambang Nursiswanto. Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar