Jumat, 29 Maret 2024

Ganjar Pranowo Copot Sendiri Baliho Ganjar-Yasin

Murianews
Senin, 25 Juni 2018 18:07:01
Ganjar Pranowo mencopot sendiri baliho kampanye miliknya. (MuriaNewsCom)
Murianews, Semarang - Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mencopot sendiri baliho yang terletak di Taman Menteri Supeno (Taman KB). Pencopotan dilakukan Ganjar bersama sejumlah satpol PP Pemprov Jateng, Senin (25/6/2018). Ganjar naik sendiri dengan tangga. Ia memegang tang jepit untuk memotong kawat yang mengaitkan MMT ke besi struktur baliho. Pencopotan memakan waktu sekitar 15 menit "Kemarin kita sudah ngecek agar kemarin dicopot. Kemarin kan sudah aktif jadi gubernur, jadi saya minta Satpol PP provinsi dan kabupaten agar dicopot (APK)," kata Ganjar. Ganjar menjelaskan hal tersebut dilakukan agar menunjukkan kepemimpinan. Selain itu saat ini sudah memasuki masa tenang Pilgub Jateng. "Nah ini tadi lewat sini (Taman KB) kok masih ada, nanti kan saya jadi tertuduh, tidak enak. 'Di sebelah kantor provinsi kok masih ada gambarnya Ganjar, wah ini sengaja'," katanya. Langkah tersebut menurutnya untuk menunjukkan kepada publik. Maksudnya kita tunjukkan ke publik tentang kesantunan dalam politik. Sehingga tidak ada kecurigaan. Selain itu juga untuk membuat kawasan Taman KB lebih bersih. "Maka tadi saya bilang setelah halal bihalal agar saya sendiri yang copot," tegasnya. Editor : Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar