Jumat, 29 Maret 2024

Sasar Pemilih Pemula, KPU Sosialisasikan Pemilihan Pilgub dan Pilkada Kepada Pelajar di Kudus

Dian Utoro Aji
Senin, 30 April 2018 20:11:24
Para siswa MA Mu’allimat NU Kudus saat melaksanaan simulasi pemilihan Pilgub dan Pilkada, Senin (30/4/018). (MuriaNewsCom/ Dian Utoro Aji).
Murianews, Kudus – KPU Kudus kembali mengadakan kegiatan sosialisasi Pilgub Jateng dan Pilkada Kudus, Senin (30/4/2018). Kali ini KPU menggandengan para pemilih pemula, yakni 273 siswa kelas 12 MA Mu’allimat NU Kudus. Dalam sosialisasi tersebut, KPU Kudus mengambil sepuluh sampel pemilih pemula untuk melakukan simulasi Pilgub Jateng dan Pilkada Kudus. Dari sepuluh sampel yang digunakan untuk melakukan simulasi pemilihan semuanya sah. Komisioner KPU Kudus Eni Misdayani mengatakan sosialisasi kali ini ditujukan untuk memberikan pemahaman kepada pemilih pemula cara menggunanakan hak pilih secara benar. Sehingga para pemilih pemula mengetahui cara pemberian surat suara yang sah. “Karena siswa ini rata-rata usianya masih 17 tahun dan bahkan ada yang di bawah 17 tahun, sehingga perlu untuk memahami tata cara pemilihan yang benar,” jelasnya kepada MuriaNewsCom. Sementara itu, Anis Sofiyati Siswi kelas 12 IPA itu mengaku baru pertama kali ini menjadi pemilih. “Saya baru berusia 17 tahun ini, besok pertama kalinya saya menggunakan hal pilih saya. Jadi dengan adanya simulasi seperti tadi bisa memberikan pengetahuan tentang cara pemilihan yang benar dan sah,” ungkapnya. Ditanya soal sosok yang akan menjadi pilihannya baik calon gubernur maupun bupati, ia masih belum mengetahui secara pasti. Namun sosok yang adil dan baik akan menjadi pilihannnya. “Adil dan baik itu bisa harus dilihat visi misinya,” jawabnya. Diketahui pelaksanaan pilkada serentak bakal digelar pada tanggal 27 Juni mendatang. Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar