Jumat, 29 Maret 2024

Puluhan Satpol PP Kembali Tertibkan PKL Bandel di Jalan Rogowongso Pati

Cholis Anwar
Selasa, 10 April 2018 16:03:51
Petugas Satpol PP Pati melakukan penertiban PKL di jalan Rogowongso, Pati, Selasa (10/4/2018). (MuriaNewsCom/Cholis Anwar)
Murianews, Pati - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Pati kembali menertibkan Pedagang Kaki Lima (PKL) bandel di perempatan jalan Rogowongso. Pasalnya, dua PKL tersebut melanggar aturan karena berjualan di trotoar dan di luar jam yang ditentukan. Sekretaris Satpo PP Pati, Imam Rifa'i mengatakan, sebelumnya pihak PKL sudah tiga kali diberikan peringatan secara tertulis. Tetapi keduanya tidak mengindahkan peringatan tersebut dengan tetap membuka warung diluar jam yang sudah di sepakati, takni mulai pukul 17.00 hingga 03.00 WIB. "Tetapi mereka tetap buka di siang hari. Selain itu, mereka juga berjualan di trotoar yang seharusnya tidak diperbolehkan," ujarnya usai membongkar lapak dua PKL, Selasa (10/4/2018). [caption id="attachment_140324" align="aligncenter" width="715"] Petugas Satpol PP Pati melakukan penertiban PKL di jalan Rogowongso, Pati, Selasa (10/4/2018). (MuriaNewsCom/Cholis Anwar)[/caption] Dalam penertiban tersebut, pemilik warung sempat melawan petugas. Hanya, mereka bisa dikendalikan sehingga pembongkaran tetap dilakukan. Dia menambahkan, selain dua PKL di pertigaan rogowongso, tiga PKL di depan RAA soewondo juga akan ditertibkan apabila tidak mengindahkan surat peringatan yang sudah di layangkan. "Tiga PKL itu sudah kami berikan surat peringatan. Kalau dalam jangka waktu tiga hari mereka tetap berjualan di trotor, maka akan kami trrtibkan juga," tegasnya. Lebih lanjut, upaya penertiban PKL yang menyalahi aturan tersebut adalah untuk mengembalikan fungsi utama penggunaan trotoar. Selain itu, pemberlakuan jam malam diharapkan juga dapat dipatuhi oleh PKL. "Kami tidak akan mentolelir PKL yang sudah melanggar aturan. Mereka berjualan di trotoar, sama halnya dengan merampas hak pengguna jalan. Karena, fungsi trotoar adalah untuk pengguna jalan," tandasnya. Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar