Jumat, 29 Maret 2024

David Beckham Main Bola Plastik dengan Bocah SMP di Semarang

Murianews
Rabu, 28 Maret 2018 14:48:06
Beckham saat bermain bola dengan siswa SMPN 33 Semarang. (istimewa)
Murianews, Semarang – Mantan bintang sepak bila Inggris David Beckham blusukan di Kota Semarang, selama dua hari. Beckham blusukan ke sejumlah SMP dan bertemu Wali Kota Semarang Hendra Prihadi, di kompleks balai kota, Rabu (28/3/2018). Di balai kota Beckham datang bersama rombongan UNICEF dalam program sekolah percontohan antibullying dan kekerasan anak. Dua SMP di Kota Semarang yakni SMPN 17 dan SMPN 33 ditunjuk sebagai sekolah percontohan. Sayangnya, kegiatan Beckham selama di Semarang tertutup untuk media. Hendra Prihadi atau yang akrab disapa Hendi menceritakan pertemuannya dengan Beckham berlangsung akrab. "Beckham tadi bilang, pertama senang di Semarang, udaranya lebih baik dari London, lha datang pas mendung," kata Hendi. Selain itu kedatangan Beckham sebagai perwakilan UNICEF juga membahas mengenai bullying dan kekerasan anak. Ia juga memuji Pemkot Semarang yang mempunyai langkah-langkah dalam mengatasi bullying. ”Dia senang ada tindakan dari Pemkot untuk mengatasi bullying. Dia bilang bullying untuk anak dan perempuan harus dihilangkan," lanjutnya. [caption id="attachment_139624" align="aligncenter" width="715"] David Beckham bertemu dengan Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi. (foto : detik.com)[/caption] Suami Victoria dan Hendi juga saling bertukar cinderamata. Beckham memberikan hadiah kaus warna biru bertuliskan UNICEF kepada Hendi, yang diberi tandatangannya Beckham. Sementara Hendi memberikan cindermata berupa pakain batik warna merah. Selain mengunjungi Balaikota Semarang, Beckahm juga blusukan ke SMPN 33 Semarang. Kedatangan bintang sepak bola ini tak banyak yang mengetahuinya. Beckham datang ke sekolah ini Rabu pagi. Kabar beredar, sebelum datang ke sekolah ini Beckam sempat menjemput seorang siswi bernama Lorenza, di Perumahan Intan, Tembalang. Di sekolah ini Beckahm juga sempat bermain bola dengan siswa-siswa SMPN 33. Bola yang digunakan untuk bermain adalah bola plastik. Salah satu siswa yang ikut bermain bola dengan Beckham adalah Herman Yosef Dwi. Ia menceritakan kegirangannya saat bermain dengan legenda sepakbola tersebut. Apalagi ia juga mendapat hadiah istimewa dari sang bintang. Bocah SMP ini mendapatkan hadiah berupa tandatangan dari Beckam. “Tadi dapat tanda tangan di dasi. Kami tadi main bola plastik, seneng banget,” katanya. Namun ia mengaku cukup kecewa lantaran tak bisa berfoto bareng dengan sang idola. Pasalnya tak ada yang diperbolehkan berfoto bersama Beckham. Meski demikian ia mengaku cukup senang bisa bertemu langsung dengan Beckham. Editor : Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar