Jumat, 29 Maret 2024

Nyasar di Purwodadi, Ratusan Bonek dapat Bus Gratis Menuju Solo dari Satlantas Grobogan

Dani Agus
Sabtu, 3 Februari 2018 15:14:49
Kasat Lantas Polres Grobogan AKP Panji Gedhe Prabawa saat berdialog dengan bonek di pinggir jalan raya Purwodadi-Solo, Sabtu (3/2/2018). (MuriaNewsCom/Dani Agus)
Murianews, Grobogan - Ratusan pendukung Persebaya yang dikenal dengan sebutan bonek nyasar di wilayah Grobogan, Sabtu (3/2/2018). Sedianya, pendukung fanatik Persebaya ini punya tujuan ke Stadion Manahan Solo untuk memberikan support buat tim kesayangannya yang akan berlaga hari ini. Ratusan bonek sempat terlihat bergerombol di pinggir jalan raya Purwodadi-Solo, tepatnya di sekitar pertigaan Gendingan, Desa Depok, Kecamatan Toroh. Beberapa bonek terlihat sedang mencoba menghadang truk yang melaju ke arah Solo dengan maksud mau menumpang. Tidak lama kemudian ada mobil patroli Satantas Polres Grobogan yang melintas di lokasi tersebut. Kasat Lantas Polres Grobogan AKP Panji Gedhe Prabawa dan beberapa anggota yang kebetulan sedang berpatroli rutin, langsung berhenti begitu melihat ada ratusan bonek di lokasi tersebut. Selanjutnya, Panji terlihat sempat berdialog dengan koordinator rombongan bonek dan memberikan nasehat. Setelah itu, ia pun memfasilitasi bonek agar bisa aman sampai di Solo. Caranya, dengan menaikkan bonek ke bus jurusan Purwodadi-Solo yang akan mengantarkan mereka ke kota tujuan. Tindakan yang dilakukan Panji langsung disambut suka cita para bonek. Mereka pun mengucapkan terima kasih atas perhatian dan fasilitas kendaraan yang diberikan. ”Tidak usah menumpang truk. Nanti kita fasilitasi pakai bus menuju ke Solo,” kata Panji yang disambut tepuk tangan meriah ratusan bonek itu. Menurut Panji, tindakan memberikan fasilitas pada bonek itu memang dilakukan guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Dengan langkah itu, diharapkan rombongan suproter bisa cepat sampai di kota tujuan dan bergabung dengan rekannya. Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar