Jumat, 29 Maret 2024

Tepung Tapioka Produksi Ngemplak Pati Diminati Perusahaan Belanda

Lismanto
Selasa, 21 November 2017 18:00:09
Manajer Pengembangan Fair Trade Original Martin Boon (kanan) saat mengunjungi UD Surya Abadi di Ngemplak Kidul yang memproduksi tapioka. (MuriaNewsCom/Lismanto)
Murianews, Pati - Tepung tapioka produksi Ngemplak, Margoyoso, Pati ternyata diminati perusahaan Belanda Fair Trade Original Group. Manajer Pengembangan Fair Trade Original Martin Boon saat mengunjungi UD Surya Abadi di Ngemplak Kidul mengatakan, tepung tapioka di Pati masih alami dan belum dimodifikasi. Hal itu yang membuat Martin tertarik untuk mengambil tepung di sana. "Tapiokanya masih original tanpa obat dan belum dimodifikasi, sehingga cocok dibuat kerupuk. Setelah saya cek, produknya sudah sesuai dengan standar internasional," ujar Martin, Selasa (21/11/2017). Baca: Hebat, Jagung Krispi dan Kripik Bonggol Pisang Buatan Warga Pati Tarik Perhatian Ani Yudhoyono Rencananya, Martin akan mengambil tepung tapioka dari Pati untuk bahan baku kerupuk. Selanjutnya, kerupuk yang diproduksi di Indonesia akan dijual di Belanda. Customer Service Paguyuban Pengolah Singkong Pati Mashuri Cahyadi yang mendampingi kunjungan Martin mengatakan, kerja sama dengan perusahaan asing membuktikan bila tapioka dari Ngemplak Kidul memenuhi standar internasional. Sebab, selama ini masih ada pihak yang enggan mengambil tepung dari Pati dengan alasan kurang memenuhi standar. "Perusahaan Belanda saja beli di sini. Padahal dia pakai sertifikat internasional standar Eropa," kata Mashuri. Karena itu, minat perusahaan Belanda terhadap tapioka Pati diakui membawa angin segar bagi keberlangsungan pelaku UMKM tapioka di Ngemplak Kidul. Dia berharap, kerja sama tersebut menegaskan bahwa tapioka lokal sudah memenuhi standar yang diperlukan perusahaan. Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar