Jumat, 29 Maret 2024

Begini Firasat Keluarga Sebelum Anggota Brimob Pati Ini Tewas Ditembak Rekannya Sendiri

Lismanto
Rabu, 11 Oktober 2017 17:36:36
Suasana pemakaman Brigadir Budi Wibowo di TPU Sugihrejo, Gabus, Pati, Rabu (11/10/2017). (MuriaNewsCom/Lismanto)
Murianews, Pati - Pihak keluarga ternyata sudah memiliki firasat sebelum anggota Brimob Pati, Brigadir Budi Wibowo tewas ditembak rekannya sendiri di lokasi pengeboran sumur minyak Sarana Gas Trembul, Ngawen, Blora, Selasa (10/10/2017) malam. Paman korban, Sukijan mengungkapkan hal itu di sela-sela prosesi pemakaman jenazah di tempat pemakaman umum (TPU) Sugihrejo, Kecamatan Gabus, Pati, Rabu (11/10/2017) pukul 13.00 WIB. "Putra sulungnya yang sekolah PAUD sempat sakit panas dan tidak mau makan karena kangen ayahnya. Waktu itu, Budi berangkat ke Jakarta sebelum ada peristiwa di Blora," ungkap Sukijan. Baca: 3 Anggota Brimob Tewas Usai Saling Baku Tembak di Blora Namun, firasat buruk lainnya diakui tidak ada. Semua berjalan normal seperti hari-hari biasa. Keluarga tidak menyangka bila rasa kangen putra sulung Brigadir Budi menjadi partanda buruk. Brigadir Budi merupakan anak terakhir dari tiga bersaudara. Sejak kecil, dia diasuh kakeknya karena ayahnya meninggal dunia dan ibunya merantau di luar negeri. Setelah dewasa, Brigadir Budi menjadi kebanggaan keluarga setelah diterima sebagai anggota polisi. Karenanya, kepergian Brigadir Budi menyimpan duka yang mendalam bagi keluarga. Baca: Begini Kronologi Baku Tembak yang Menewaskan 3 Brimob di Blora Diberitakan sebelumnya, Brigadir Budi bersama dua anggota Brimob lainnya tewas di kawasan sumur pengeboran minyak PT Sarana Gas Trembul (SGT) Blora sekitar pukul 18.30 WIB. Belum diketahui motif dari penembakan yang menewaskan tiga anggota Brimob tersebut. Namun, kabar yang beredar menyebutkan, Bripka Bambang Tejo menembak diri sendiri setelah menembak dua anggota Brimob lainnya, Brigadir Budi dan Brigadir Ahmad Supriyanto. Editor: Supriyadi Baca: Brigadir Budi Sempat Video Call dengan Istri, Sejam Sebelum Tewas Ditembak Sesama Anggota Brimob Pati

Baca Juga

Komentar