Jumat, 29 Maret 2024

Pawang Satwa K-9 Polres Se-Keresidenan Pekalongan dan Kendal Latihan Bersama

Murianews
Rabu, 11 Oktober 2017 13:07:57
Polisi melakukan latihan bersama pawang anjing  K-9 di Mapolres Tegal Kota. (tribratanews polres tegal kota)
Murianews, Tegal -  Memberikan latihan kepada hewan memang diperlukan, apalagi diperuntukan bagi tugas khusus kepolisian.  Tentu, latihan yang dilakukan secara intensif akan memberikan hasil yang baik. Kegiatan latihan bersamapawang K-9 Polres se-Eks Wilayah Pekalongan dan Polres Kendal dilaksanakan di Mapolres Tegal Kota, Selasa (10/10/2017). Kapolres Tegal Kota AKBP Semmy Ronny Thabaa, melalui Kasat Sabhara AKP Prastowo menuturkan latihan bersama K-9 berjalan meriah. Masing masing polres mengirimkan 2 orang. Latihan bertujuan untuk berbagi pengalaman, dan pelatihan untuk meningkatkan kemampuan pawang dalam mengendalikan satwa itu sendiri. “Latihan bersama ini dilaksanakan satu hari dan pelatihan untuk satwa sendiri kita bagi beberapa bagian yang mana tugas satwa K-9 ini merupakan pelacakan umum, deteksi narkotika dan deteksi handak,”  ujarnya. Kemampuan penguasaan dan pengenalan karakter dari satwa butuh mental yang kuat dan mengurangi rasa takut terhadap satwa khususnya anjing. “Kegiatan bersama ini dilaksanakan untuk mempersiapkan situasi yang genting, apalagi sebentar lagi adanya pemilu yang akan dilaksanakan di Kota Tegal,” ungkap Wakapolres Kompol Pri Haryadi. Editor : Akrom Hazami

Baca Juga

Komentar