Kamis, 28 Maret 2024

2 Kloter Jemaah Haji Grobogan Tiba di Kampung Halaman

Dani Agus
Rabu, 27 September 2017 12:12:12
Rombongan jemaah haji Grobogan kloter 64 saat tiba di asrama Donohudan, Rabu (27/9/2017) dinihari. (MuriaNewsCom/Dani Agus)
Murianews, Grobogan - Dua kloter jemaah haji Grobogan tiba di kampung halaman, Rabu (27/9/2017). Yakni, jemaah haji kloter 64 dan 65 yang tiba di halaman pendapa kabupaten dalam waktu berlainan. Rombongan kloter 64 tiba menjelang waktu subuh. Kedatangan jemaah kloter 64 sebanyak 136 orang disambut Sekda Grobogan Moh Sumarsono. Beberapa jam kemudian, giliran kloter 65 yang tiba di halaman pendapa kabupaten, sekitar pukul 08.00 WIB. Kedatangan jemaah kloter 65 sebanyak 350 orang disambung Bupati Grobogan Sri Sumarni. ”Alhamdulillah, kepulangan jemaah bisa berjalan lancar hingga sampai di Grobogan. Saya doakan semoga semuanya mendapat predikat haji mabrur,” kata bupati. Satu orang jemaah kloter 65 terpaksa dibawa dengan ambulans dari asrama Donohudan karena sakit. ”Satu jemaah yang sakit tadi atas nama Ibu Sawi dari Kecamatan Tegowanu. Karena kondisinya kurang sehat kita bawa pulang pakai ambulans,” terang Plt Kasi Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umroh Kemenag Grobogan Fahrurrozi. Fahrur menyatakan, pada hari ini, dijadwalkan masih ada satu kloter terakhir yang tiba. Yakni, rombongan jemaah haji kloter 66 sebanyak 134 orang. ”Jemaah haji kloter 66 sudah bertolak dari Tanah Suci. Diperkirakan nanti malam jam 20.00 tiba di Grobogan,” jelasnya.  Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar