Portal berita lokal yang menyajikan informasi dari Kudus, Jepara, Pati, Rembang, Blora, dan Grobogan secara cepat, tepat, dan akurat.

Jadi Sarang Nyamuk, Puluhan Kotak Sampah Permanen di Alun-alun Purwodadi Diuruk Tanah

Para pekerja sedang menguruk kotak permanen di sekeliling lapangan rumput alun-alun Purwodadi menggunakan bongkahan tanah. (MuriaNewsCom/Dani Agus)

MuriaNewsCom, Grobogan – Sejumlah pekerja terlihat melakukan aktivitas di kawasan alun-alun Purwodadi, Rabu (20/9/2017). Para pekerja terlihat menguruk puluhan kota permanen yang ada di sekeliling lapangan rumput alun-alun Purwodadi dengan bongkahan tanah sawah.

Sebelum diuruk, beberapa pekerja lainnya tampak sibuk menggali tanah padas di dalam kotak permanen sedalam hampir 1,5 meter itu.

Beberapa waktu lalu, keberadaan kotak permanen mirip sumur berukuran 1×1 meter itu sempat mendapat sorotan warga. Hal ini terkait munculnya genangan air di dalam kotak yang sempat jadi sarang nyamuk.

Jumlah kotak permanen berukuran satu meter persegi ini ada 60 unit dan berada di tiga sisi lapangan. Yakni, pada sisi timur dan barat lapangan, masing-masing ada 19 kotak. Sedangkan disisi utara ada 22 kotak.

Kabid Tata Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup Grobogan Tri Retno Indiarti menyatakan, kotak permanen di sekeliling lapangan rumput disiapkan untuk ditanami pohon-pohon peneduh.

”Ini nanti akan kita tanami beragam pohon peneduh di dalam kotak-kotak. Lokasinya, kita siapkan dulu,” jelasnya.

Sebelum ditanami pohon, lubang kotak diperdalam beberapa centimeter. Setelah itu diuruk dengan lapisan tanah dan dibiarkan dulu biar hingga tergerus hujan.

Kemudian, diatas lapisan tanah nanti akan ditutup dengan media tanam atau kompos. Selanjutnya, baru dilakukan penanaman pohon yang sudah disiapkan.

Editor: Supriyadi

Ruangan komen telah ditutup.