Jumat, 29 Maret 2024

Sopir Angkot di Pati Sweeping Bus AKAP yang Melintas di Kota

Lismanto
Selasa, 16 Mei 2017 18:00:17
Para sopir angkot menghadang bus AKAP yang melintas di wilayah Pati Kota, Selasa (15/5/2017). (MuriaNewsCom/Lismanto)
Murianews, Pati - Sejumlah sopir angkutan kota (angkot) melakukan sweeping bus AKAP yang melintas di wilayah Pati Kota, Selasa (16/5/2017). Aksi sweeping dilakukan di kawasan perempatan Gemeces, Pati. Mereka menyasar Bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) yang kerap melanggar aturan melintas. Koordinator aksi, Fajar mengatakan, melintasnya Bus AKAP jurusan Semarang-Surabaya di jalur dalam kota telah menggangu jalur trayek angkot. "Bus AKAP harus melalui jalur lingkar selatan (JLS) dan tidak melintasi jalur kota dari jam 06.00 sampai jam 16.00 WIB. Meski telah diatur, tapi banyak sopir bus yang melanggar," ungkap Fajar. Dia menambahkan, banyaknya bus yang melanggar aturan berdampak pada kurangnya pemasukan angkot yang biasanya mangkal di pertigaan Soko Kulon, tepatnya di depan Gudang Bulog Sub Drive II Pati hingga kecamatan Juwana. "Kalau bus lewat jalur kota, banyak penumpang yang memilih naik bus. Kondisi itu mengurangi pemasukan kami," tambahnya. Dalam aksi tersebut, sedikitnya 14 Bus AKAP menjadi sasaran sweeping. Para sopir angkot memaksa Bus AKAP mengambil jalur lingkar selatan. Para sopir angkutan berharap, Bus AKAP selalu menaati aturan. Mereka akan terus memantau kondisi di lapangan sampai bus AKAP tersebut tidak lagi menggunakan jalur kota. Menanggapi aksi tersebut, Kepala Dinas Perhubungan Pati Tri Haryama akan melakukan koordinasi dengan Satlantas Polres Pati untuk membahas persoalan tersebut. Pihaknya juga akan menyiapkan sanksi tegas kepada awak bus yang kedapatan melanggar aturan. Tri Haryama mengimbau kepada para awak bus AKAP agar bisa menaati aturan yang berlaku untuk menhindari gejolak di lapangan. "Kami berharap, sopir bus AKAP bisa taat pada aturan biar tidak terjadi gejolak dengan sopir angkot," tandasnya. Editor : Kholistiono

Baca Juga

Komentar