Jumat, 29 Maret 2024

Rommy, Pemuda Pati Ini Didaulat sebagai Mahasiswa Berprestasi di Universitas Brawijaya

Lismanto
Jumat, 24 Maret 2017 12:00:00
Rommy Parcelino Prabowo (kanan) saat menerima penghargaan juara pertama lomba esai National Plant Protection Event 2016. (Dok. MuriaNewsCom)
Murianews, Pati - Rommy Parcelino Prabowo (21), pemuda asal Desa Payang RT 1 RW 3, Kecamatan Pati ditetapkan sebagai mahasiswa berprestasi utama di Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya pada 2017. Rommy didaulat sebagai mahasiswa berprestasi, setelah diseleksi melalui sejumlah aspek penilaian seperti indeks prestasi kumulatif (IPK), prestasi, karya tulis ilmiah, kemampuan berbahasa Inggris, dan kepribadian. Setelah dinilai dari kelima aspek tersebut, Rommy yang mewakili jurusan Hama dan Penyakit Tumbuhan dikukuhkan sebagai mahasiswa berprestasi utama Fakultas Pertanian. Setelah itu, Rommy dipercaya pihak kampus sebagai pembicara utama (keynote speaker) dalam seminar internasional bertajuk "Rural Development and Agricultural Economic 2017" yang digelar Universitas Brawijaya dan The Philip University of Marburg, Jerman. Tak tanggung-tanggung, peserta dalam seminar tersebut diikuti pada dosen dan mahasiswa dari Jerman. Mereka mendengarkan gagasan dan ide brilian dari Rommy tentang strategi peningkatan keberhasilan program pemerintah dalam kawasan ekonomi khusus (KEK) melalui kombinasi pengetahuan lokal dan ilmiah. "Dalam seminar itu, ada sesi materi dari dosen Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya, khususnya para ahli ekonomi pertanian dan dosen dari The Philip University of Marburg, Jerman. Di situ, saya sampaikan strategi meningkatkan keberhasilan program pemerintah mengenai kawasan ekonomi khusus," ungkap Rommy saat berbincang dengan MuriaNewsCom, Jumat (24/3/2017). Alumnus SMA Negeri 1 Pati ini juga meraih sederet penghargaan di tingkat nasional. Salah satunya, juara pertama kompetisi esai di Institut Pertanian Bogor (IPB), juara kompetisi poster di Universitas Gadjah Mada (UGM), juara umum kompetiti paper dan lomba cerdas cermat plant protection day 2016 di Universitas Padjajaran. Tak hanya itu, putra Wakapolsek Tlogowungu Iptu Parsa ini juga pernah menyabet juara umum Haryono Semangun Award di UGM. Saat masih menjadi siswa SMAN 1 Pati, Rommy juga pernah mengikuti Youth Science Jamboree 3rd di Singapura. "Saya hanya ingin membawa nama harum nama orang tua, orang-orang terdekat, tanah kelahiran Pati, agama, bangsa dan negara. Dalam hidup, usahakan yang terbaik, prestasi akan ikut sendiri," tandas Rommy. Editor : Kholistiono

Baca Juga

Komentar