Selasa, 19 Maret 2024

Meriah, Ribuan Warga Grobogan Saksikan Parade Seni dan Budaya

Dani Agus
Senin, 6 Maret 2017 17:00:01
Peserta parade seni dan budaya melakukan aksinya di rute yang ditentukan di Kabupaten Grobogan, Senin. (MuriaNewsCom/Dani Agus)
Murianews, Grobogan - Rangkaian peringatan Hari Jadi ke-291 Kabupaten Grobogan, kembali digelar, Senin (6/3/2017). Acaranya, berupa parade seni dan budaya yang dilangsungkan dari depan pintu gerbang pendapa kabupaten. Ribuan warga terlihat antusias menyaksikan kirab budaya yang rutin tiap tahun tersebut. Meski acara baru dimulai pukul 13.30 WIB, ribuan warga sudah hadir di kawasan alun-alun beberapa jam sebelumnya. Parade seni dan budaya dihadiri Bupati Grobogan Sri Sumarni dan para pimpinan FKPD serta para pimpinan SKPD. Acara kirab dilepas keberangkatannya dari depan pintu gerbang pendapa. Kemudian, peserta berjalan melewati jalan Jendral Sudirman, S Parman dan R Suprapto. Untuk lokasi finis ditempatkan di SMAN 1 Purwodadi. "Saya merasa senang karena parade seni dan budaya ini berjalab meriah dan ribuan masyarakat ikut berpartisipasi dalam acara rutin ini. Semoga, acara ini bisa memberikan hiburan tersendiri bagi masyarakat,” ungkap Sri Sumarni. Kabid Kebudayaan Disporabudpar Grobogan Marwoto menyatakan, jumlah peserta parade seni totalnya ada 23 regu. Terdiri 7 regu pendukung dan 16 regu dari instansi sekolah. “Jumlah peserta yang terlibat dalam parade seni mencapai 500 orang. Sebab, tiap kontingen parade berkekuatan 40-50 orang. Terdiri dari penari dan penabuh iringan,” jelasnya.  Editor : Akrom Hazami

Baca Juga

Komentar