Jumat, 29 Maret 2024

Pelajar Tewas Setelah Tabrak Truk yang Terparkir di Bahu Jalan di Wedarijaksa Pati

Lismanto
Rabu, 22 Februari 2017 14:26:22
Polisi mengamankan sepeda motor Beat yang ringsek akibat menabrak truk di Desa Wedarijaksa, Pati, Rabu (22/2/2017). (MuriaNewsCom/Lismanto)
Murianews, Pati - Seorang pelajar pengendara Honda Beat bernopol B 3071 ECU tewas, setelah menabrak kendaraan truk Isuzu K 1806 AS yang terparkir di bahu Jalan Pati-Tayu, Desa Wedarijaksa, Kecamatan Wedarijaksa, Pati, Rabu (22/2/2017) pukul 02.30 WIB. Akibat insiden tersebut, satu pengendara Beat tewas di tempat kejadian perkara (TKP). Korban adalah Muhammad Arifuddin, pelajar asal Desa Kembang RT 4 RW 1, Dukuhseti, Pati. Korban meninggal dunia di tempat, karena mengalami cedera berat pada bagian kepala dan robek di bagian perut. Sementara itu, penumpang Beat bernama Muhlisin, pelajar asal Desa Kembang mengalami luka-luka dan dilarikan ke RSUD Soewondo. "Pengemudi sepeda motor meninggal dunia, sedangkan penumpang mengalami luka-luka, robek pelipis kanan, memar mata kanan, tidak sadarkan diri sehingga dilarikan ke RSUD Soewondo untuk mendapatkan penanganan intensif," ujar Kapolsek Wedarijaksa AKP Sulistyaningrum. Dari informasi yang dihimpun, kecelakaan bermula ketika pengendara Beat berjalan dari arah selatan ke utara. Sesampainya di TKP, pengemudi Beat tidak memerhatikan arus lalu lintas yang berada di depannya sehingga menabrak truk yang tengah diparkirkan. "Kesimpulan sementara, pengendara Beat kurang hati-hati dan tidak memperhatikan arus lalu lintas yang berada di depannya. Sopir truk mengantuk sehingga memarkirkan truknya di pinggir jalan dan ditabrak pengendara Beat," tuturnya. Pada saat kecelakaan, kondisi arus lalu lintas sedang, terdapat marka jalan, cuaca cerah, jalan lurus beraspal kering. Pengemudi truk, Ngatno (40), warga Desa Pondowan, Tayu dalam keadaan sehat jasmani dan rohani. Editor : Kholistiono

Baca Juga

Komentar