Kamis, 28 Maret 2024

Pohon Randu Tumbang Timpa Rumah Warga Kalipucang

Edy Sutriyono
Kamis, 9 Februari 2017 16:07:11
Petugas dari BPBD Jepara bersama warga bergotong royong membereskan pohon randu yang tumbang menimpa rumah warga. (MuriaNewsCom/Edy Sutriyono)
Murianews,Jepara - Pohon randu dengan panjang sekitar 7 meter dan berdiameter sekitar 30 cm tumbang dan menimpa rumah Mat Rais, warga Desa Kalipucang Wetan RT 1 RW 3 Kecamatan Welahan,Jepara, Kamis (9/2/2017). Beruntung tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun, kerugian materi yang dialami Mat Rais diperkirakan mencapai jutaan rupiah. Sebab, pohon yang tumbang tersebut, mengakibatkan atap rumah bagian ruang tamu dan dapur rusak parah. “Pada saat kejadian sekitar pukul 08.00 WIB,sebenarnya pemilik rumah sedang berada di dalam rumah. Namun masih beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Pemilik rumah langsung lari ketika pohon randu itu roboh menimpa rumahnya,” ujar Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Jepara Pujo Prasetyo. Katanya, pihakanya juga telah menurunkan tim dari Pusdalop-PB BPBD Jepara untuk membantu mengevakuasi pohon yang tumbang tersebut. "Petugas membawa peralatan, baik gergaji atau lainnya untuk ikut membereskan pohon yang tumbang itu. Sehingga kerusakan rumah tersebut bisa langsung dibenahi, apalagi saat ini musim hujan. Sehingga harus cepat dibenahi," katanya. Editor : Kholistiono

Baca Juga

Komentar