Jumat, 29 Maret 2024

Polisi Bekuk 3 Pelaku Pencurian Besi di Pabrik Semen Indonesia di Desa Kadiwono Rembang

Edy Sutriyono
Selasa, 6 Desember 2016 18:30:46
Ilustrasi
Murianews,Rembang – Satu orang penjaga malam dan dua orang eks penjaga malam pabrik semen yang berada di Desa Kadiwono, Kecamatan Bulu, Kabupaten Rembang, dibekuk polisi. Ketiga orang tersebut, diketahui telah melakukan tindak pidana pencurian berupa besi. Tiga orang tersebut adalah Suyadi Alias Glemboh (37) warga Desa Tegaldowo, Kecamatan Gunem yang bekerja sebagai penjaga malam serta Marsono (28) dan Jaudi (46) warga Desa Timbrangan Kecamatan Gunem yang sama-sama merupakan mantan penjaga malam. Kasat Reskrim Polres Rembang Iptu Ibnu Suka mengatakan, aksi pencurian besi di area pabrik semen tersebut, sebenarnya tidak hanya dilakukan tiga pelaku yang kini sudah berhasil dibekuk. Namun, seluruhnya ada 6 orang. “Tiga pelaku sudah ketangkap dan tiga masih buron, yakni ABS, PN, dan WA, yang ketiganya warga Desa Timbrangan, Kecamatan Gunem. Aksi pencurian ini terjadi pada Sabtu (3/12/2016) petang, namun baru diketahui pada Senin (5/12/2016) sore sekitar pukul 15.00 WIB. Mengetahui adanya pencurian tersebut Koordinator Satpam PT Semen Indonesia langsung melaporkan ke kepolisian, dan kami juga langsung segera menindaklanjuti,” ujarnya. Menurutnya, berdasarkan keterangan diperoleh, tiga pelaku yang masih buron tersebut berperan sebagai pemetik besi di lokasi proyek pabrik. Yakni memindahkan besi dan pelat besi dari lokasi proyek pabrik semen ke area persawahan pada Sabtu petang. Sementara itu, Senin pagi kemarin, sekitar pukul 06.00 WIB, barang tersebut diangkut dengan kendaraan milik Jaudi yang dikendarai oleh Marsono. Besi hasil curian tersebut, rencananya akan dijual kepada Mulyanto warga Desa Pamotan. Namun, ketika dalam perjalanan pelaku diamankan. Guna kepentingan pengembangan penyidikan, pihak kepolisian sudah menahan ke tiga tersangka. Editor : Kholistiono

Baca Juga

Komentar