Kamis, 28 Maret 2024

Dukuhseti Pati Bakal Punya Satu Sekolah Menengah Kejuruan Baru

Lismanto
Kamis, 27 Oktober 2016 10:41:45
Sejumlah pekerja mulai membangun SMK Yayasan Jamaah Pasrah Pati. (MuriaNewsCom/Lismanto)
Murianews, Pati - Daerah Dukuhseti yang berada di pesisir utara Kabupaten Pati selama ini memiliki sejumlah sekolah menengah kejuruan (SMK), seperti SMK Mambaul Huda, SMK Manahijul Huda, SMK Telkom Terpadu AKN Marzuki dan lainnya. Saat ini, satu SMK lagi bakal berdiri di sana, yaitu SMK Yayasan Jamaah Pasrah (YJP) Pati. Ada yang berbeda dari SMK YJP Pati dari SMK lainnya. Sekolah ini didedikasikan untuk anak yatim piatu yang tidak memiliki biaya untuk mengenyam pendidikan. "Sementara ini, sekolah ini dinamakan SMK Yayasan Jamaah Pasrah Pati. Tidak tahu apakah nanti ada perubahan atau tidak. Dana untuk membangun gedung SMK berasal dari swadaya, iuran pengurus hingga donatur. Kami berharap pembangunan segera rampung," kata Minanurrahman, Panitia Pelaksana Pembangunan SMK YJP Pati, Rabu (26/10/2016). Menurutnya, SMK adalah lembaga pendidikan yang memberikan bekal secara teoritis dan praktis, serta mengutamakan keahlian di bidangnya masing-masing. Karena itu, SMK YJP Pati nantinya diharapkan bisa mencetak ahli-ahli muda dari berbagai bidang. Kehadiran SMK YJP Pati menambah sederet lembaga pendidikan menengah kejuruan di pesisir utara Pati yang berbatasan dengan Kabupaten Jepara. Kendari berada di wilayah pesisir, keberadaan sejumlah SMK di Kecamatan Dukuhseti disebut punya kualitas yang tidak diragukan. Bahkan, Ketua YJP Pati Ngalimun memiliki visi agar SMK YJP Pati menjadi barometer sekolah menengah kejuruan di wilayah Pati utara. Terlebih, SMK YJP memprioritaskan dan memberikan kesempatan anak-anak yatim piatu untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) dan skill melalui pendidikan. Baca juga : SMK Gratis untuk Anak Yatim Piatu Bakal Berdiri di Dukuhseti Pati Editor : Kholistiono

Baca Juga

Komentar