Jumat, 29 Maret 2024

Lagi, 1 Jemaah Haji Kloter 73 Wafat di Makkah

Dani Agus
Senin, 3 Oktober 2016 12:30:55
Ilustrasi
Murianews,Grobogan - Kabar duka datang lagi dari Tanah Suci. Satu jemaah haji yang tergabung dalam kloter 73 Embarkasi Solo dikabarkan wafat saat berada di Makkah. Kabar adanya satu anggota kloter 73 yang wafat itu sempat membuat was-was pihak keluarga jemaah haji dari Grobogan. Sebab, sebagian jemaah haji dari Grobogan memang ada yang bergabung dengan jemaah daerah lain dalam kloter tersebut. Seperti diketahui, jemaah haji dari Grobogan keseluruhan terbagi dalam tiga kloter. Yakni, kloter 46 sebanyak 354 orang yang semuanya jemaah dari Grobogan. Kemudian, ada sembilan orang yang masuk kloter 72 dan bergabung dengan jemaah haji dari Kabupaten Kendal. Selanjutnya, ada 159 orang yang masuk kloter 73 dan gabung dengan jemaah haji dari Kabupaten Semarang. Plt Kepala Kemenag Grobogan Ali Ichwan ketika dikonfirmasi membenarkan adanya jemaah kloter 73 yang wafat di Makkah tersebut. Identitas jamaah yang wafat adalah Sutriyatun binti Saoyan Kasnawi (70). “Jemaah yang wafat ini bukan rombongan Grobogan tetapi asalnya dari Kabupaten Semarang. Jemaah dikabarnya meninggal saat dirawat di RS Al Noor Makkah,” kata Ali didampingi Plt Kasi Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umroh Widoyono. Beberapa waktu sebelumnya, juga ada satu jemaah kloter 73 yang wafat di Makkah. Yakni, Marjan bin Abu Tohir (83) yang asalnya juga dari Kabupaten Semarang. “Jadi, totalnya ada dua jemaah kloter 73 yang wafat di Makkah. Dan, keduanya berasal dari Kabupaten Semarang. Untuk kondisi jemaah kita, sejauh ini dalam kondisi sehat,” katanya. Ali menambahkan, posisi jemaah Grobogan saat ini berada di dua tempat. Untuk jemaah kloter 46 sudah berada di Madinah sejak beberapa hari lalu. Sedangkan jemaah kloter 72 dan 73 masih berada di Makkah dan baru akan bergeser ke Madinah Rabu lusa. Editor : Kholistiono

Baca Juga

Komentar