Jumat, 29 Maret 2024

Dintanhut Rembang Terjunkan Petugas untuk Pantau Hewan Kurban

Edy Sutriyono
Sabtu, 3 September 2016 10:33:24
Kabid Peternakan Dintanhut Rembang Agus Iwan Haswanto. Untuk memantau kesehatan hewan kurban, Dintanhut Rembang bakal terjunkan beberapa petugas ke lapangan. (MuriaNewsCom/Edy Sutriyono)
Murianews, Rembang - Dinas Pertanian dan Kehutanan (Dintanhut) Kabupaten Rembang menerjunkan beberapa petugasnya untuk memantau kondisi kesehatan hewan-hewan kurban menjelang Hari Raya Idul Adha 2016. "Petugas kami, akan dibagi di beberapa titik untuk memantau dan mengecek kesehatan hewan kurban. Pemantauan terhadap hewan kurban akan dilakukan hingga dua hari setelah hari raya ," ujar Kabid Peternakan pada Dintanhut Kabupaten Rembang Agus Iwan Haswanto, Sabtu (03/09/2016). Menurutnya, untuk saat ini ada 6 dokter hewan yang bakal diterjunkan. Dengan jumlah petugas sebanyak 6 orang tersebut, dinilai sudah cukup untuk menjangkau semua titik pemotongan. Mereka akan diterjunkan mulai H-3 hingga H+2 Lebaran. Lebih lanjut dia katakana, meski pemantauan terhadap hewan kurban ditingkatkan, namun hingga saat ini pihaknya masih kesulitan memantau lalu-lintas hewan kurban dari dan menuju Kabupaten Rembang. Karena, sarana pemantauan yang ada di kabupaten, saat ini masih belum cukup memadai. Oleh karena itu, masyarakat diminta untuk lebih teliti ketika memilih hewan yang akan dijadikan sebagai kurban. Masyarakat diminta mencermati lebih detail soal ciri-ciri hewan yang secara kesehatan sedang bermasalah. "Tentunya petugas pemantau atau dokter hewan yang kita miliki itu akan kita sinergikan dan terus melakukan koordinasi. Yang terpenting, masyarakat juga harus selalu ikut pro aktif, bila ada kejanggalan dengan hewan kurban bisa langsung melapor ke petugas,” ungkapnya. Editor : Kholistiono

Baca Juga

Komentar