Jumat, 29 Maret 2024

30 Polisi di Grobogan Ikut Pelatihan Jurnalistik

Dani Agus
Jumat, 26 Agustus 2016 20:14:13
Anggota Polres Grobogan sedang mengikuti pelatihan jurnalistik yang dilangsungkan di Aula Jananuraga (MuriaNewsCom/Dani Agus)
Murianews, Grobogan - Sebanyak 30 polisi yang bertugas di Polres Grobogan mengikuti pelatihan jurnalistik, Jumat (26/8/2016). Selain, anggota dari polres, peserta pelatihan juga diambilkan dari jajaran polsek. Acara pelatihan yang digelar di Aula Jananuraga dibuka langsung oleh Kapolres Grobogan AKBP Agusman Gurning. “Seiring perkembangan, bidang humas ini punya peran yang cukup penting untuk penyampaikan berbagai informasi atau kegiatan pada masyarakat luas. Untuk bisa menyampaikan informasi maka perlu disiapkan lebih dulu personelnya,” kata Agusman. Dia menegaskan, melalui pelatihan tersebut, para peserta bisa mendapatkan pemahaman dan pengetahuan masalah jurnalistik. Mulai dari penulisan, pengambilan foto yang sesuai dengan kode etik jurnalistik. “Jadi melalui kegiatan ini, peserta pelatihan nantinya tidak hanya sekedar bisa menulis berita. Tetapi, tulisan yang dihasilkan harus mengacu pada kode etik jurnalistik. Hal ini penting dilakukan karena hasil tulisan nanti akan dipublikasikan melalui media yang sudah kita miliki,” terangnya. Sementara itu, pelaksanaan pelatihan jurnalistik selama sehari tersebut berlangsung cukup atraktif. Indikasinya, bisa dilihat dari berbagai pertanyaan yang dilontarkan peserta palatihan. Dalam kegiatan itu, ada tiga narasumber yang dihadirkan. Yakni, Paur Humas Polres Grobogan Aiptu Nurcahyo Teddy Hernomo, Karyadi dari Suara Merdeka, dan Dani Agus dari MuriaNewsCom. “Kegiatan pelatihan ini dilakukan untuk  mendukung 11 kebijakan Kapolri terkait promoter, sekaligus memberikan informasi kepada publik dengan cepat, akurat dan efisien guna membangun opini yang positif serta meningkatkan kepercayaan publik,” imbuh Teddy. Editor : Kholistiono

Baca Juga

Komentar