Jumat, 29 Maret 2024

Gagak Rimang FC Juarai Turnamen Jurnalis Futsal Bupati Pati Cup

Lismanto
Sabtu, 20 Agustus 2016 16:12:18
Rohmansyah Setiawan, pemain dari Kebo Landoh FC Pati menendang bola dalam sebuah pertandingan melawan Asal Kemon Kudus. (MuriaNewsCom/Lismanto)
Murianews, Pati - Tim futsal wartawan Kabupaten Blora "Gagak Rimang FC" berhasil menjuarai Turnamen Jurnalis Futsal Bupati Pati Cup yang digelar di GOR Pesantenan Pati, Sabtu (20/8/2016). Peringkat kedua disabet Tim Wartawan Kota Semarang, peringkat ketiga masing-masing diraih Kebo Landoh FC Pati dan Forum Wartawan Rembang (FWR).

Ketua Panitia Turnamen Jurnalis Futsal Bupati Cup Pati, Rochmansyah Setiawan mengatakan, even itu digelar untuk menjadi ajang silaturahmi antarwartawan di Jawa Tengah. Selain itu, turnamen futsal diharapkan bisa membangkitkan gairah dunia olahraga di kalangan jurnalis.

Terbukti, respons dari tim peserta sangat antuasis. Sejumlah tim jurnalis dari berbagai daerah di Jawa Tengah ikut berkompetisi dalam ajang tersebut, mulai dari Pati, Rembang, Blora, Kudus, Kendal, hingga Semarang.

Setelah mereka mengikuti babak penyisihan pada Sabtu (13/8/2016), empat tim dinyatakan lolos pada babak semifinal. Dua tim yang bertanding pada babak final adalah Tim Wartawan Semarang dan Gagak Rimang FC dari Blora. Permainan Gagak Rimang FC sejak awal memang mendominasi.

Gagak Rimang mampu tampil gemilang, membombardir lawan, dan menyerang dengan penyelesaian akhir yang tajam. "Kita memang latihan terus. Kunci dari permainan futsal adalah skill yang bisa diasah dengan latihan, kecerdasan menyusun strategi, dan kekompakan antarpemain," kata Priyo, pemain Gagak Rimang FC.

Sementara itu, top skor diraih Rochmansyah Setiawan, pemain Kebo Landoh FC Pati dengan tujuh gol. "Fokus dan penyelesaian akhir yang tajam menjadi kunci untuk menjadi pemain dengan top skor. Dan yang paling penting adalah kekompakan tim," tutur Setiawan.

Dalam pertandingan tersebut, Gagak Rimang FC sebagai juara pertama membawa uang pembinaan senilai Rp 5 juta, Tim Wartawan Semarang senilai Rp 3 juta, serta Kebo Landoh dan Forum Wartawan Rembang masing-masing Rp 1,5 juta.

 Editor : Kholistiono

 

Baca Juga

Komentar