Kamis, 28 Maret 2024

Pemotongan Hewan Kurban di Jepara Diprediksi Meningkat

Murianews
Jumat, 19 Agustus 2016 10:40:35
Murianews, Jepara – Jumlah tempat pemotongan hewan di Kabupaten Jepara pada Idul Adha tahun ini diprediksi meningkat dibanding tahun-tahun sebelumnya. Alasannya, pertumbuhan ekonomi dan daya beli masyarakat yang dinilai terus mengalami peningkatan. Hal itu seperti yang disampaikan Kepala Dinas Petanian dan Peternakan (Distanak) Kabupaten Jepara, Wasiyanto. Menurutnya, selain alasan pertumbuhan ekonomi dan daya beli masyarakat yang meningkat, kesadaran untuk berkurban juga semakin lama semakin meningkat. “Ya, berdasarkan pertumbuhan ekonomi dan daya beli masyarakat di Jepara yang juga terus meningkat. Prediksi peningkatan juga di dasarkan pengalaman dari tahun ke tahun,” ujar Wasiyanto kepada MuriaNewsCom, Jumat (19/8/2016). Menurut dia, hampir setiap tahun terus menerus mengalami peningkatan meski jumlahnya tidak signifikan. Sehingga tahun ini juga diperkirakan mengalami peningkatan. “Meski terus mengalami peningkatan, stok atau ketersediaan hewan kurban tidak ada kendala. Ketersediaan juga terus meningkat karena para penjual hewan kurban juga telah mempersiapkan ketersediaan untuk Idul Adha,” terangnya. Ia juga mengatakan, populasi hewan kurban di Jepara lebih banyak dibandingkan angka yang disembelih. Ia mencontohkan, tahun lalu pemotongam hewan kurban kisaran di bawah 30 ribu hewan. Sementara populasinya lebih dari 40 ribu. Bahkan, tahun lalu Jepara juga ikut memasok hewan kurban ke luar daerah. Editor : Akrom Hazami  

Baca Juga

Komentar