Jumat, 29 Maret 2024

Anggota Paskibra Diminta Serius Jalani Latihan

Edy Sutriyono
Selasa, 2 Agustus 2016 20:05:41
Anggota paskibra saat mengikuti latihan di Alun-alun Rembang (MuriaNewsCom/Edy Sutriyono)
Murianews, Rembang – Mendekati pelaksanaan upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-71 Kemerdekaan Republik Indonesia, pasukan pengibar bendera (paskibra) Kabupaten Pati terus mengintensifkan latihan.

Pelatih Paskibra, Aiptu Suharto menyampaikan, agar mereka yang tergabung dalam paskibra bisa mengikuti sesi latihan secara serius. Diharapkan, dengan begitu, nantinya mereka dapat tampil di hadapan publik pada 17 Agustus nanti.

Dirinya pun berpesan, agar anggota paskibra yang rata-rata duduk di bangku kelas X tingkat SMA itu nantinya dapat menjadi contoh dan motivator bagi generasi seusia mereka. "Mereka adalah generasi pilihan. Kita harapkan tidak hanya mampu melaksanakan tugas nantinya, tapi juga bisa menjadi contoh bagi generasinya," tegasnya.

Lebih lanjut dirinya mengatakan, nantinya, anggota paskibra juga akan mendapatkan piagam penghargaan, dan nantinya bisa dimanfaatkan sesuai kebutuhan. Misalkan saja untuk dilampirkan ketika mendaftar ke perguruan tinggi.

Editor : Kholistiono

Baca Juga

Komentar