Jumat, 29 Maret 2024

Puasa jadi Wahana untuk Ajarkan Agar Tidak Berpura-pura

Murianews
Rabu, 29 Juni 2016 12:54:56
Ribuan anak-anak yatim atau piatu mendatangi undangan buka puasa bersama Pura Group, di Gedung JHK Kudus. (ISTIMEWA)
Murianews, Kudus – Momen puasa tahun ini, diharapkan bisa menjadi kesempatan bagi semua orang, untuk bisa menjadi pribadi yang lebih baik. Hal itu disampaikan Presiden Direktur Pura Group Y Moeljono Soebijanto, saat buka puasa bersama dengan ribuan anak yatim, di Gedung JHK Kudus. ”Harapannya bahwa puasa merupakan wahana mendidik disiplin dan kejujuran. Tidak perlu berpura-pura, namun jujur dalam semua hal,” jelasnya. Didampingi Manager General Affair Pura Group Iwan Wijaya, Moeljono mengatakan bahwa puasa diharapkan bisa menjadi diri pribadi seseorang, menjadi pribadi yang berkualitas. ”Hal ini untuk mendorong kita semua agar dapat menghadapi kehidupan yang lebih kompetitif. Sehingga ke depannya, akan bisa menjadikan kehidupan yang lebih baik lagi,” paparnya. Pura Group sendiri membagikan 6.000 bingkisan dan menyantuni 1000 anak yatim. Yang terdiri dari 24 yayasan yatim piatu yang tersebar di Kabupaten Kudus. Serta anak-anak yatim atau piatu dari karyawan, yang semuanya berjumlah kurang lebih 1.000 anak. Acara ini sendiri, merupakan agenda rutin di Pura Group, dalam rangka mengisi bulan suci Ramadan. Ini sebagai bentuk bentuk kepedulian perusahaan terhadap anak yatim dan piatu di wilayah Kabupaten Kudus. Hadir dalam kesempatan itu, para kiai-kiai sepuh yang ada di Kudus ini. Ditambah jajaran Forkopimda Kudus bersama tamu undangan lainnya. Semuanya berbaur menjadi satu dalam suasana yang khidmat. Selain buka bersama dan santunan anak yatim ini, Pura Group juga memberikan paket bingkisan kepada warga sekitar perusahaan, yang berjumlah 6.000 paket bingkisan. Semuanya tersebar di wilayah pabrikan Pura Group berdiri. Seperti wilayah Kecamatan Jati, Kecamatan Kota, dan wilayah Kecamatan Jekulo. Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian perusahaan terhadap masyarakat Kudus yang sudah berkiprah bersama perusahaan itu sendiri. ”Semoga perusahaan tetap bisa bermanfaat bagi semua pihak. Serta bisa menjalin dan mempereat tali silahturrahmi. Semoga acara ini juga menjadi berkah bagi kita semua,” imbuh Moeljono. Editor: Merie    

Baca Juga

Komentar