Jumat, 29 Maret 2024

Ibu Balita Korban Pencabulan di Kudus : Tidurnya Sering "Nglindur"

Edy Sutriyono
Selasa, 21 Juni 2016 19:00:08
ilustrasi
Murianews, Kudus - Kedatangan keluarga korban pencabulan yang ada di Kecamatan Kaliwungu ke Jaringan Perlindungan Perempuan (JPPA) Kudus pada beberapa waktu lalu memang ingin mendapatkan bimbingan psikis. Supaya korban pencabulan yang berinisial LS (5), anak ketiga dari S dan M tersebut tidak mengalami depresi yang berat di kemudian hari. Ibu kandung korban pencabulan, M mengatakan, saat malam putrinya LS tersebut terkadang mengigau dan teriak-teriak kata "takut, berkali-kali. "Setelah kejadian ini, anak saya nglindur dengan bilang takut, takut dan takut. Padahal sebelumnya tidak pernah," cerita M kepada Ketua JPPA Kudus Noor Haniah beberapa waktu lalu. Selain itu, dirinya juga berharap pelaku dugaan pencabulan dapat diproses secara hukum. Terlebih mendapatkan hukuman yang setimpal. "Saya harap pelaku (N) bisa diadili dengan seadil-adilnya. Sehingga tidak ada korban lainnya di wilayah Kaliwungu," ujar M. Baca juga : Sadis, Kakek 60 Tahun Ini Cabuli Bocah Usia Lima Tahun    Ikuti perkembangan berita terbaru melalui media sosial kami : Fanpage : Muria News Com Twitter : @Muria News Com Youtube : Muria Channel    

Baca Juga

Komentar