Kamis, 28 Maret 2024

2 Warga Grobogan Dilarikan ke Rumah Sakit Akibat Tertimpa Pohon Tumbang di Blora

Kholistiono
Jumat, 17 Juni 2016 19:27:36
Pohon tumbang yang menimpa dua warga (MuriaNewsCom/Rifqi Gozali)
Murianews, Blora – Hujan deras disertai angin kencang yang mengguyur wilayah Kabupaten Blora pada Jumat (17/6/2016) siang mengakibatkan pohon yang berada di depan Pasar Kaliwangan, Kelurahan Mlangseng, Blora tumbang.

Insiden tumbangnya pohon tersebut juga menimpa dua pengendara yang kebetulan melintas di lokasi kejadian. Akibatnya, dua orang itu dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan yang serius. Adalah Ulil Albab (17) dan Tony (16), warga Desa Sulursari, Kecamatan Gabus, Grobogan yang menjadi korban dari insiden tersebut.

"Kejadiannya sekitar pukul 14.00 WIB, dan seketika korban dibawa ke RSUD Dr Soetijono Blora untuk mendapatkan perawatan," jelas Sri Rahayu, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (Kalak BPBD) Kabupaten Blora.Menurutnya Yayuk, sapaan akrab Sri Rahayu, korban mengalami luka yang cukup serius di bagian tangan. "Saat ini sudah mendapat perawatan intensif di rumah sakit," jelas dia.

Motor milik korban pun mengalami kerusakan parah akibat hantaman pohon yang tumbang itu. Bagian depan motor hancur. Petugas dari BPBD yang datang langsung mengevakuasi pohon yang menghalangi jalan.

Editor : Kholistiono

 

Baca Juga

Komentar