Kamis, 28 Maret 2024

Ratusan Kader Nasdem Gelar Silaturahmi Akbar

Murianews
Sabtu, 19 Januari 2019 15:24:52
Lestari Moerdijat menyerahkan kunci ambulans yang bisa dimanfaatkan masyarakat secara gratis. (MuriaNewsCom)
Murianews, Demak – Ratusan kader Partai Nasdem dan relawan Komunitas Sahabat Lestari mengikuti silaturahmi akbar yang digelar di Gedung IPHI, Demak, Sabtu (19/1/2019). Sejumlah artis seperti Bertrand Antholind juga ikut meramaikan kegiatan tersebut. Majelis Tinggi Partai Nasdem Saur Hutabarat juga ikut hadir untuk memotivasi kader. Acara silaturahmi ini diisi dengan pengajian yang menghadirkan KH Muhammad Nur Abidin. Selain itu juga diisi dengan pemberian tiga unit mobil ambulans gratis dan hibah bola voli untuk klub-klub di Demak, Kudus, dan Jepara. Koordinatir Wilayah Partai Nasdem Jateng-DIY, Lestari Moerdijat mengatakan, mobil ambulans itu bisa dimanfaatkan warga secara gratis. Menurut dia, saat ini masyarakat masih kesulitan memanfaatkan ambulans, terlebih bagi mereka yang berasal dari keluarga tidak mampu. ‘’Ambulans Sahabat Lestari ditujukan menjadi angkutan gratis dan nyaman yang bisa menjadi sahabat bagi para pasien yang membutuhkan,‘’ kata perempuan yang maju jadi caleg DPR RI itu. Ia menyatakan, ambulans tersebut akan beroperasi selama 24 jam untuk melayani warga di Demak, Kudus dan Jepara. Dan tiap satu armada akan bersiaga di satu daerah, sehingga bisa dengan mudah diakses warga. ”Jika tidak dipakai, tiga unit ambulans itu setiap hari akan siap berkeliling ke desa-desa. Tujuannya, melayani pasien yang membutuhkan," ujar Mbak Rerie, panggilan akrabnya. Rerie yang menjabat Dewan Pembina Sahabat Lestari mengatakan, komunitas ini bergerak pada bidang sosial kemanusiaan, pemberdayaan dan pendidikan. Komunitas ini tersebar di berbagai daerah di Jateng dan DIY, seperti di Demak, Kudus, Jepara, Temanggung, Kota Semarang, Banjarnegara, Purwokerto. Komunitas ini juga sudah mulai menyebar di Yogkayakarta, Bantul dan daerah-daerah lain di DIY. “Fokus utama Sahabat Lestari adalah bekerja sama dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Terutama dalam hal kesehatan, pendidikan dan ekonomi,” ujar wanita pegiat sosial yang juga survivor kanker payudara ini. Selain itu menurut dia, Sahabat Lestari juga mengemban misi ikut berpartisipasi dalam upaya memperkenalkan, mempromosikan potensi kebudayaan, pariwisata, dan produk UMKM di berbagai daerah. Tujuannya tidak lain adalah menjadi bagian dari potongan puzzle untuk memajukan masyarakat dan daerah tersebut. Dalam perkembangannya, Komunitas Sahabat Lestari menggandeng sejumlah pihak. Mulai dari pemerintah, tokoh masyarakat, media dan artis. “Para artis ini adalah duta bagi komunitas kami. Mereka adalah figur yang sudah akrab dengan masyarakat,” pungkasnya. Editor : Ali Muntoha

Baca Juga

Komentar