Jumat, 29 Maret 2024

36 Rumah Roboh Diterjang Puting Beliung, BPBD Grobogan Ajukan Bantuan ke Provinsi

Dani Agus
Sabtu, 17 November 2018 13:24:11
Aksi sosial membersihkan puing rumah roboh akibat terjangan puting beliung dilakukan berbagai pihak. (MuriaNewsCom/Dani Agus)
Murianews, Grobogan - Dampak angin puting beliung melanda sebagian wilayah Grobogan pada Jumat (16/11/2018) ternyata cukup parah. Dari pendataan terakhir hingga hari ini, sudah ada 36 rumah roboh. Rumah roboh tersebut tersebar di beberapa wilayah kecamatan. Rumah roboh paling banyak ada di Kecamatan Gabus. Yakni, di Desa Nglinduk ada 10 rumah, Desa Sulursari (2), Desa Tlogotirto (7), Desa Keyongan (2), dan Desa Pandanharum (2). Selanjutnya, rumah roboh juga ada di Kecamatan Kradenan. Masing-masing di Desa Tanjungsari (2), Desa Pakis (2), dan Desa Crewek (4). Di Kecamatan Tawangharjo, rumah roboh ada di Desa Kemaduhbatur (2) dan Desa Godan (3). Selain itu, ada 2 rumah di Desa Rejosari, Kecamatan Grobogan yang roboh diterjang angin. Disamping rumah roboh, ada ribuan rumah yang mengalami kerusakan ringan hingga sedang. Kemudian, banyak pula pohon tumbang yang beberapa diantaranya menimpa bangunan rumah. Salah satu rumah rusak tertimpa pohon tumbang ada di Kelurahan Kunden, Kecamatan Wirosari. Kepala BPBD Grobogan Endang Sulistyoningsih menyatakan, jumlah rumah roboh tersebut belum final karena hingga saat ini pihaknya masih melakukan pendataan di lapangan. Pihaknya juga meminta para kepala desa agar segera mengirimkan laporan jika ada rumah warganya yang roboh atau mengalami kerusakan akibat puting beliung. Terkait banyaknya rumah roboh tersebut, Endang menyatakan, pihaknya akan mengusulkan bantuan bencana ke Provinsi Jateng. Sesuai regulasi, pengajuan bantuan ke provinsi bisa dilakukan jika bencana itu mengakibatkan kerusakan lebih dari lima rumah. “Saat ini, kita sudah mulai menyalurkan bantuan logistik ke lokasi bencana. Selain itu, tim dari BPBD juga melakukan aksi sosial membersihkan puing rumah roboh bersama instansi lainnya, relawan dan masyarakat setempat,” katanya, Sabtu (17/11/2018). Editor: Supriyadi

Baca Juga

Komentar